Suara.com - Partai Gerindra tidak masalah apabila ambang batas parlemen mengalami kenaikkan dari sebelumnya sebesar 4 persen. Bahkan, dikatakan Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad angka 7 persen untuk ambang batas parlemen tidak juga masalah.
"Ya kami dari Partai Gerindra pada prinsipnya tidak keberatan parliamentary threshold di angka 4,5 atau 7 (persen)," kata Dasco di Kompleks Parlemen DPR, Rabu (27/1/2021).
Kendati begitu, kata Dasco Partai Gerindra masih mempertimbangkan bagaimana kemudian ambang batas yang ditentukan nantinya dapat mengakomodir dan menampung suara dari seluruh rakyat Indonesia lewat partai politik di Pemilu.
"Oleh karena itu dalam komunikasi-komunikasi intens dilakukan antara parpol di Parlemen, Partai Gerindra ikut aktif dalam komunikasi tersebut untuk sama-sama kita putuskan parliamentary threshold-nya seperti apa," ujar Dasco.
Baca Juga: Ketua Gerindra Jaktim Minta Anies Mundur, PAN: Aneh, Padahal Pendukung
Untuk diketahui, draf revisi Undang-Undang tentang Pemilu memuat aturan terkiat ambang batas parlemen atau parliamentary threshold. Dalam draf tersebut, diketahui ambang batas parlemen dinaikan satu persen dari sebelumnya menjadi lima persen.
Aturan tersebut tertuang dalam Pasal 217 pada Bagian Kedua Sistem Pemilu DPR. Partai politik disyaratkan mampu memperoleh suara sah nasional sebanyak lima persen agar memiliki keterwakilan di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
"Partai politik peserta Pemilu anggota DPR harus memenuhi ambang batas perolehan suara paling sedikit 5% (lima persen) dari jumlah suara sah secara nasional pada Pemilu anggota DPR untuk diikutkan dalam penentuan perolehan kursi anggota DPR," bunyi Pasal 217.
Sementara itu, dalam Pasal 218 ayat 1 kembali ditegaskan bahwa partai politik yang tidak mencapai ambang batas perolehan suara tersebut tidak mendapat jatah kursi di DPR.
"Partai politik peserta Pemilu anggota DPR yang tidak memenuhi ambang batas perolehan suara sebagaimana dimaksud dalam Pasal 217 tidak disertakan pada penghitungan perolehan kursi DPR di setiap daerah pemilihan," tulis Pasal 218 ayat 1.
Baca Juga: Profil Ali Lubis, Kader Gerindra Minta Anies Baswedan Mundur
Diketahui dalam merujuk aturan sebelum direvisi dalam Pasal 414 Undang-Undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu, ambang batas parlemen yang ditentukan sebesar empat persen.
"Partai politik peserta harus memenuhi ambang batas perolehan suara pemilu paling sedikit empat persen dari jumlah suara sah secara nasional untuk diikutkan dalam penentuan kursi anggota DPR," bunyi Pasal 414 ayat 1.