Suara.com - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan hingga 25 Januari 2021 ada sebanyak 2.948 warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang tercatat positif Covid-19.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 70 persen lebih WNI berhasil sembuh. Sisanya, saat ini masih menjalani perawatan.
"Hingga Senin, 25 Januari jumlah WNI yang terpapar Covid total kasus positif 2.948, masih dirawat 687, sudah sembuh 2.090 dan meninggal dunia 171," kata Retno dalam rapat dengan Komisi I DPR, Selasa (26/1/2021).
Retno mengungkapkan kasus terbanyak WNI positif Covid-19 sebagain besar mereka yang berada di Amerika Serikat hingga negara-negara di Asia. Mulai dari Singapura, Arab Saudi, Kuwait, Korea Selatan, Malaysia, Qatar dan Uni Emirat Arab (EUA).
Baca Juga: Pengamanan Khusus, Tahanan KPK Diisolasi di Lantai 30 RSD Wisma Atlet
Kekinian pemerintah Indonesia kata Retno, sudah melakukan repratiasi atau pemulangan WNI ke tanah air terhadap 180.045 WNI. Pemerintah juga sudah menyalurkan bantuan paket sembako kepada WNI yang tinggal di luar negeri.
"Dan 500 ribu lebih (paket sembako) telah kita sampaikan kepada WNI di LN yang terimbas dampak Covid. 451.348 WNI di malaysia, di luar malaysia 83.916. Sudah dapat dipastikan bahwa di tahun 2021 isu perlindungan WNI dari pandemi masih akan terus berjalan," kata Retno.