Suara.com - Sebuah roda dari pesawat bermesin tunggal jatuh ke perumahan di Jefferson Park, Chicago pekan lalu, tidak ada korban dalam insiden tersebut.
Menyadur WGNTV, Senin (25/1/2021) insiden tersebut terjadi pada hari Kamis tepat sebelum pukul 18:45 waktu setempat.
Pihak berwenang mendapat laporan dari seorang warga yang tinggal di Jefferson Park bahwa ada sebuah roda pesawat terlihat di halaman depan.
Regulator penerbangan sipil di Amerika Serikat (FAA) mengatakan Pilatus PC-12 bermesin tunggal mendarat di O'Hare tanpa insiden setelah kehilangan roda.
Baca Juga: 153 WN China Masuk Indonesia, Langsung Dikarantina saat Tiba di Soetta
Menurut keterangan pihak berwenang, penerbangan tersebut berasal dari Ironwood, Michigan dan mengangkut tujuh orang di dalamnya.
Pesawat itu mendarat dengan selamat dan terus berhenti total di landasan pacu, kata para pejabat. Saat itu ditemukan bahwa roda pendaratan kiri hilang.
Tidak ada korban luka yang dilaporkan, dan lima penumpang serta dua awak diangkut ke Terminal 5.
Dikutip dari United Press International, pihak berwenang di Chicago memastikan sebuah roda jatuh dari pesawat sebuah kecil di halaman depan rumah warga.
Departemen Penerbangan Chicago mengatakan sebuah pesawat Pilatus PC-12 bermesin tunggal terlihat melepaskan percikan api saat mendarat Kamis malam di Bandara Internasional O'Hare.
Baca Juga: Anak Jadi Korban Sriwijaya Air, Ayah: Athar Sering Ingatkan Salat di Masjid
Seorang warga mengatakan roda itu mengeluarkan suara keras saat jatuh di sebuah halaman depan sebuah rumah. Warga mengatakan tidak ada yang terluka dan tidak ada laporan kerusakan properti yang signifikan.
Administrasi Penerbangan Federal dan Dewan Keselamatan Transportasi Nasional mengatakan mereka membuka penyelidikan atas insiden tersebut.