Niat Sholat dhuha di dalam hati berbarengan dengan Takbiratul ihram:
"Ushalli Sunnatadh-dhuhaa rak'ataini lillaahi ta'aalaa."
Artinya:
"Aku niat sholat sunat dhuha dua rakaat, karena Allah ta'ala.
Tata Cara Sholat Dhuha
Melaksanakan sholat dhuha juga ada tata caranya tersendiri. Ikuti tata cara berikut ketika melaksanakan sholat Dhuha.
- Baca niat sholat dhuha di dalam hati saat melaksanakan Takbiratul Ihram
- Membaca doa iftitah
- Membaca surat Al-fatihah
- Membaca satu surat di dalam Al-qur'an.
- Afdholnya rakaan pertama membaca surat Asy-Syam dan rakaan kedua surat Al-Lail
- Ruku' dan membaca tasbih tiga kali
- I'tidal dan membaca bacaannya
- Sujud pertama dan membaca tasbih tiga kali
- Duduk di anara dua sujud dan membaca bacaannya
- Sujud kedua dan membaca tasbih tiga kali
- Setelah rakaat pertama selesai, lakukan rakaat kedua sebagaimana cara di atas.
- Tasyahud akhir setelah selesai membaca salam dua kali
Sholat dhuha dilakukan minimal 2 rakaat, tapi bisa juga dilaksanakan sampai 12 rekaat sesuai hadist riwayat:
"Barang siapa sholat dhuha 12 rakaat, Allah akan membuatkan untuknya istana di surga." (H.R. Tarmizi dan Abu Majah).
Demikian paparan singkat mengenai doa sholat dhuha. Semoga bermanfaat untuk Anda.
Kontributor : Mutaya Saroh
Baca Juga: Alami Susah Tidur, Ini Bacaan Doa yang Menenangkan Jiwa