Suara.com - Kepulangan pramugara Sriwijaya Air SJ 182 Okky Bisma masih menyisakan duka mendalam bagi keluarga hingga orang terdekat almarhum. Bagaimana tidak, almarhum Okky dikenal sebagai sosok yang hangat dan bersahabat.
Kepala Pramugari Sriwijaya Air, Tiwuk Dwi Yulianti, mengungkapkan bahwa Okky merupakan sosok pramugara yang dikenal baik dan memiliki kinerja bagus.
Sosok Okky dan istri yang juga seorang pramugari dikenal jenaka dimata kerabat.
"Okky adalah pribadi ceria kebetulan istrinya adalah kru kami juga Aldharefa. Keduanya merupakan sosok yang ceria. Okky ini memang pramugara terkenal lucu di antara teman-temannya suka hibur dan lain-lain," kata Tiwuk saat hadiri pemakaman di Kawasan Balekambang, Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (14/1/2021).
Baca Juga: Pengambilan Jenazah Okky Bisma Diwarnai Isak Tangis Keluarga
Tiwuk mengatakan, Sriwijaya Air telah kehilangan salah satu pramugara terbaiknya.
Ia mendoakan Okky dapat beristirahat dengan tenang dan di tempatkan di sisi tuhan.
"Mudah-mudahan Okky bisa diterima di sisi Allah SWT dengan amal ibadahnya," tuturnya.
Lebih lanjut, Tiwuk berharap kejadian jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 tak terulang kembali di dunia penerbangan Indonesia.
"Mudah-mudahan kejadian ini tidak terjadi lagi," tandasnya.
Baca Juga: Jenazah Pramugara Sriwijaya Air Dibawa Pulang, Ayah: Inshaalla Syahid
Okky Bisma merupakan korban pertama yang berhasil teridentifikasi oleh RS Polri. Korban juga merupakan jenazah pertama yang diserahkan kepada pihak keluarga.
Diketahui sejauh ini RS Polri telah berhasil mengidentifikasi total 6 korban Sriwijaya Air SJ 182. 6 korban tersebut semua berhasil teridentifikasi berdasarkan sidik jari.