Langkahi Senior, Calon Kapolri Listyo Punya Tantangan Sama Seperti Tito

Rabu, 13 Januari 2021 | 13:24 WIB
Langkahi Senior, Calon Kapolri Listyo Punya Tantangan Sama Seperti Tito
Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo (kanan) saat konferensi pers di Kantor Bareskrim Polri, Jakarta, Senin (21/12/2020). [ANTARA/ Anita Permata Dewi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo alias Jokowi menunjuk Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri pengganti Jenderal Idham Azis. Surat presiden berisi penunjukkan Listyo sebagai calon Kapolri pun telah diserahkan kepada DPR RI.

Pengamat kepolisian dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS), Bambang Rukminto menilai Listyo akan menghadapi tantangan yang sama seperti eks Kapolri Jenderal Polisi (Purn) Tito Kanarvian. Di mana, saat Tito menjabat sebagai Kapolri dirinya melangkahi beberapa seniornya.

"Belajar dari mantan Kapolri Pak Tito Karnavian, yang juga melompati sekian letting Akpol, Listyo pun juga akan mengalami tantangan yang sama," kata Bambang kepada Suara.com, Rabu (13/1/2021).

Menurut Bambang, tantang pertama yang mesti dilalui Listyo jika resmi terpilih menjadi Kapolri yakni melakukan konsolidasi di internal Polri. Sebagai angkatan muda Listyo perlu melakukan konsolidasi secara ekstra. 

"Senior-seniornya masih banyak, terdiri dari berbagai gerbong dan kepentingan, ini jelas akan membutuhkan ekstra energi untuk mengkonsolidasikannya," kata dia.

Bambang juga melihat beberapa masalah yang mungkin timbul apabila Listyo yang masih memiliki sisa masa jabatan tujuh tahun lagi itu resmi ditunjuk sebagai Kapolri. Terlebih jika Listyo diproyeksikan menjabat sebagai Kapolri selama empat tahun di sisa jabatan Jokowi sebagai presiden. 

"Pertama terhambatnya proses regenerasi di tubuh Polri. Kedua, memunculkan potensi kewenangan absolut pada satu sosok. Dan kita tahu absolute power tends corrupt," ujarnya.

Karir Tak Menonjol

Bambang sebelum juga menilai perjalanan karir Listyo di institusi Polri tak terlepas dari pengaruh Jokowi. Dia menyebut, karir Listyo begitu moncer pasca-menjadi ajudan Jokowi saat menjabat sebagai presiden di periode pertama.

Baca Juga: Calon Tunggal Kapolri, Komjen Listyo Sigit Prabowo Sisihkan Empat Seniornya

"Karir Pak Listyo tak bisa dilepaskan dari pengaruh Pak Jokowi. Lompatan promosi pasca menjadi ADC RI-1 (ajudan presiden), menjadi Kapolda Banten, Kadivpropam, Kabareskrim tak bisa tidak, selalu saja dihubungkan dengan kedekatan beliau dengan presiden Jokowi," beber Bambang.

REKOMENDASI

TERKINI