Suara.com - Seorang pria di Malaysia yang tak disebutkan namanya viral di media sosial karena diusir dari rumah setelah dinyatakan positif covid-19.
Menyadur World of Buzz Rabu (06/01), seorang netizen bernama Nafidz Razak merekam video pria yang tengah duduk lesu dikelilingi staf medis berpakaian APD.
Berdasarkan keterangannya, pria malang itu baru saja diusir dari rumah oleh rekannya karena dinyatakan positif corona.
Dengan wajah putus asa, ia mengatakan tak tahu harus pulang ke mana malam ini.
Petugas medis yang mendampinginya mendengarkan curhatan pria ini secara tenang sambil menghiburnya.
Mereka juga memberi makanan dan minuman untuk pasien tapi ditolaknya karena terlalu sedih.
Nafidz yang diduga bekerja di klinik itu berjanji akan mencari cara agar pria ini mendapat akses untuk dijemput ambulans malam itu juga. Pria itu akhirnya dijemput sekitar jam 23.30 untuk dirawat di rumah sakit.

Dalam akun Instagramnya, Nafidz menyayangkan sikap orang-orang yang mengucilkan pasien virus corona.
"Bayangkan perasaan pasien yang tengah bersedih melawan penyakit tiba-tiba diusir dari rumah."
Baca Juga: Pernah Positif Covid-19, Kepala Dinkes Sulsel Akan Pertama Disuntik Vaksin
Ia juga menyarankan setiap orang untuk bersikap pada baik pasien ini kerna mereka memerlukan motivasi yang besar untuk kuat menghadapi cobaan.