Contoh Proposal Kegiatan

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 06 Januari 2021 | 10:29 WIB
Contoh Proposal Kegiatan
Ilustrasi mengetik - contoh proposal kegiatan. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Proposal kegiatan merupakan rancangan kegiatan yang ditulis secara terperinci mulai dari kegiatan hingga dana yang dibutuhkan untuk memperoleh sponsor acara dan izin pelaksanaan. Bagaimana contoh proposal kegiatan? Simak penjelasannya di bawah ini.

Nah, mempelajari cara membuat proposal kegiatan yang baik dan benar adalah hal yang penting. Sebab, proposal kegiatan ini tak hanya digunakan saat acara sekolah atau kampus tapi juga bisa berguna hingga ke dunia kerja. Berikut ini contoh proposal kegiatan yang bisa Anda pelajari. 

Pentas Seni SMA Negeri 307 Surakarta 

I. Pendahuluan 

Baca Juga: Contoh Kalimat Efektif dan Ciri-ciri serta Syaratnya

A. Latar Belakang 

Seluruh siswa dan siswa SMA Negeri 307 Surakarta telah menyelesaikan tugas dan kewajibannya dalam mengerjakan tugas dan belajar di sekolah selama dua semester. Oleh sebab itu, dibutuhkan hiburan berupa pentas seni yang bisa membangkitkan semangat siswa dan siswi SMA Negeri 307 Surakarta dalam menghadapi pembelajaran di tahun-tahun berikutnya. 

Tak hanya hiburan semata, pentas seni ini juga bisa menjadi wadah para siswa untuk mengekspresikan kemampuan seninya sekaligus memaksimalkan potensi dalam bidang non akademik. 

B. Tujuan Kegiatan

  1. Menjadi wadah menyalurkan bakat seni para siswa. 
  2. Hiburan setelah menyelesaikan tugas dan kewajiban dengan baik. 
  3. Mempererat hubungan dan interaksi antar siswa, tenaga pengajar, maupun karyawan sekolah. 

II. Isi Proposal 

Baca Juga: 7 Hal yang Bisa Dilakukan untuk Meningkatkan Kemampuan Bahasa Inggris

A. Tema 

Pentas seni tahun ini mengangkat tema 'Kembali ke Tahun 90-an' dengan menghadirkan kembali lagu-lagu nostalgia di tahun 90-an. 

B. Macam Kegiatan

  1. Berbagai lomba seni antar siswa 
  2. Pentas musik dari para siswa

C. Peserta 

Peserta dari pentas seni ini ialah seluruh siswa, tenaga pengajar, dan karyawan SMA Negeri 307 Surakarta. 

D. Peralatan yang Dibutuhkan

  1. Panggung hiburan
  2. Peralatan bermusik 
  3. Dekorasi. 

E. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Tanggal: Sabtu, 20 Januari 2021

Waktu: 10.00 WIB - 15.00 WIB

Tempat: SMA Negeri 307 Surakarta

F. Susunan Acara 

1. Pukul 10.00 WIB seluruh siswa, tenaga pengajar, dan karyawan sekolah berkumpul di halaman sekolah untuk pembukaan pentas seni. 

2. Pukul 11.00 WIB acara pentas seni dimulai. Siswa mengikuti pentas seni dengan tertib dan baik. 

3. Pukul 15.00 WIB pentas seni harus sudah selesai dan siswa bisa kembali ke rumah masing-masing. 

G. Susunan Kepanitian

Pelindung: Kepala Sekolah (Nama)

Pengarah: 

Penanggung Jawab: 

Ketua Panitia: 

Sekretaris: 

Bendahara: 

Seksi Acara: 

Seksi Dana Usaha: 

Seksi Humas: 

Seksi Keamanan: 

Seksi Dokumentasi: 

Seksi Peralatan:

H: Anggaran Dana

  1. Dana kas sekolah: 
  2. Dana partisipasi siswa: 
  3. Dana sponsor: 
  4. Dana partisipasi guru: 

I. Biaya Pengeluaran

  1. Peralatan panggung: 
  2. Sewa alat musik: 
  3. Peralatan Kebersihan: 
  4. Konsumsi: 
  5. Spanduk: 
  6. Lain-lain: 

Total: 

J. Penutup 

Demikian proposal pentas seni ini dibuat. Semoga bisa menjadi pertimbangan oleh pihak sekolah agar acara ini dapat dilaksanakan dengan baik dan sebagaimana harapan kami. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.

Seperti itulah contoh proposal kegiatan yang benar. Semoga membantu Anda.

Kontributor : Lolita Valda Claudia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI