Materi UTBK 2021 dan Panduan Belajarnya, Persiapkan Sejak Sekarang!

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 05 Januari 2021 | 15:03 WIB
Materi UTBK 2021 dan Panduan Belajarnya, Persiapkan Sejak Sekarang!
Ilustrasi materi UTBK 2021 - Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. (Suara.com/Sri Handayani)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bulan Januari 2021, LTMPT sebagai lembaga penyelenggara SNMPTB 2021 dan UTBK-SBMPTN telah merilis jadwal kegiatan dan ketentuan seleksi penerimaan mahasiswa baru Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Tak hanya jadwal, mereka juga merilis pemberitahuan materi UTBK 2021.

Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) adalah jalur tes masuk perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) sebagai satu-satunya lembaga penyelenggara tes perguruan tinggi terstandar di Indonesia.

Materi UTBK 2021

Materi UTBK 2021 dibagi jadi dua, Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA). Apa itu Tes Potensi Skolastik dan Tes Kompetensi Akademik? Simak penjelasan berikut.

TPS berfungsi untuk mengukur kemampuan kognitif calon siswa yang dianggap penting untuk keberhasilan di sekolah formal khususnya perguruan tinggi. Dalam TPS, siswa akan diuji dalam:

  • Kemampuan Penalaran Umum
  • Kemampuan Kuantitatif
  • Pengetahuan dan Pemahaman Umum
  • Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis

Kemampuan kuantitatif yang diuji antara lain Pengetahuan dan Penguasaan Matematika Dasar. Soal akan diberikan dalam Bahasa Inggris, jadi siswa diharapkan siap untuk menjawab soal dalam Bahasa Inggris.

Sementara TKA ialah tes yang berfungsi untuk mengukur pengetahuan dan pemahaman siswa terhadap keilmuan yang diajarkan di sekolah dan diperlukan untuk seseorang dapat berhasil dalam menempuh pendidikan tinggi. TKA dimaksudkan untuk mengukur kemampuan kognitif siswa terkait dengan konten mata pelajaran yang sudah dipelajarinya di sekolah. Penekanan tes pada Higher Order Thinking Skills (HOTS).

Sementara itu, mengenai penjadwalan UTBK 2021 ialah sebagai berikut.

  • Regristasi Akun LTMPT dimulai tanggal 7 Februari sampai 12 Maret 2021
  • Pendaftaran UTBK dan SBMPTN dimulai tanggal 15 Maret sampai 1 Aperil 2021
  • Pelaksanaan UTBK dilakukan dua gelombang, Gelombang 1 pada 12 sampai 18 April 2021, Gelombang 2 dilaksanakan pada 26 April - 2 Mei 2021
  • Pengumuman hasil seleksi jalur SBPMTN dimulai pada 14 Juni 2021 pukul 15.00 WIB

Persyaratan Peserta UTBK 2021

Baca Juga: Jadwal UTBK-SBMPTN 2021, Simak Syarat dan Alur Pendaftarannya

Berikut adalah persyaratan yang harus dipenuhi oleh peserta UTBK 2021

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI