Sambut 2021, Jokowi Optimis Indonesia Bisa Bangkit dan Lakukan Inovasi

Kamis, 31 Desember 2020 | 20:12 WIB
Sambut 2021, Jokowi Optimis Indonesia Bisa Bangkit dan Lakukan Inovasi
Presiden Joko Widodo (Jokowi). [Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) optimis tahun 2021, Indonesia akan bisa bangkit dan melakukan banyak inovasi.

Pernyataan tersebut disampaikannya dalam pidato yang disiarkan dari akun Youtube Sekretariat Presiden pada Kamis (31/12/2020).

"Memasuki tahun 2021, saya yakin negara kita Indonesia mampu bangkit dan melakukan banyak inovasi," ujarnya. 

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menuturkan pemulihan perekonomian akibat pandemi Covid-19, setahap demi setahap telah membaik. Hal tersebut kata Jokowi, mulai terasa di kuartal ketiga dan keempat tahun 2020 ini.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sebut 2020 Tahun Ujian yang Amat Berat

"Investasi baru mulai muncul yang akan menggerakkan ekonomi masyarakat dan industri masa depan. Sehingga peluang kerja akan meningkat dan kesejahteraan masyarakat akan lebih baik," katanya.

Namun, kata Jokowi, bukan berarti persoalan pemulihan ekonomi sudah selesai. Sebab ada satu syarat yang penting untuk mencapai pemulihan akibat Covid-19 yakni harus bisa mengatasi pandemi Covid-19 .

"Tapi bukan berarti persoalan sudah selesai, ada satu syarat, ada satu syarat terpenting yang harus kita kerjakan untuk mencapai pemulihan ini. Kita harus berhasil mengatasi Pandemi Covid, kita harus mampu menghentikan wabah ini dengan segera, memang sesuatu yang tidak mudah," ucapnya. 

Karena itu pemerintah kata Jokowi terus  bekerja keras mengendalikan kasus Covid-19. 

"Pemerintah akan terus bekerja keras terus bekerja keras mengendalikan kasus covid-19," katanya.

Baca Juga: Sambut Tahun 2021, Mardani Ali Sera Beri Catatan Akhir Tahun untuk Jokowi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI