Para Diplomat di Arab Saudi Rayakan Hari Natal, Sebut Mirip Bulan Ramadhan

Jum'at, 25 Desember 2020 | 13:33 WIB
Para Diplomat di Arab Saudi Rayakan Hari Natal, Sebut Mirip Bulan Ramadhan
Ilustrasi Natal [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Duta Besar Belgia, Dominique Minuer, mengucapkan selamat kepada semua orang karena telah melakukan yang terbaik untuk mematuhi langkah-langkah kesehatan tahun ini dan melindungi mereka yang paling rentan terhadap virus.

"Yang langsung terlintas di benak saya adalah menghargai keluarga dan teman-teman bahkan pada saat-saat di mana jarak sosial sangat sulit. Banyak sekali cara untuk mengungkapkan cinta atau penghargaan kami, untuk mengucapkan terima kasih," ujarnya.

Patrick Simonnet, duta besar Uni Eropa yang baru untuk Kerajaan Arab Saudi, merayakan Natal ini bersama keluarganya di Jeddah.

"Jeddah adalah kota yang indah dan kami sangat senang berada di sini. Kami sempat kesulitan mencari pohon natal tapi akhirnya kami menemukannya. Jadi, kami ingin, keluarga saya dan saya sendiri, mengucapkan selamat Natal kepada semua orang yang merayakan Natal di Arab Saudi." ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI