"Nyoblos Jokowi, dapat bonus Prabowo Sandi," timpal @topanmulyaa.
"Nyebur kabeh Pak [Terjun ke kabinet Jokowi semua Pak --Red]," sahut @tito.hidayat.
Meski mendapatkan komentar miring, tidak sedikit pula yang berharap agar Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno bisa mengemban tugasnya dengan baik.
Sandiaga Uno Menggeser Wishnutama Kusubandio
Pengusaha sekaligus mantan kandidat calon wakil presiden Sandiaga Uno terpilih menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Menparekraf RI) baru, menggantikan Wishnutama Kusubandio.
Sandiaga Uno dilantik pada Rabu (23/12/2020) di Istana Negara, bersama 5 menteri dan 5 wakil menteri lainnya.
Adapun menteri baru Jokowi dalam Kabinet Indonesia Maju kali ini antara lain Sandiaga Uno (Menparekraf), Tri Rismaharini (Mensos), Budi Gunadi Sadikin (Menkes), Yaqut Cholil Qoumas (Menag), Sakti Wahyu Trenggono (Menteri KKP), dan Muhammad Lutfi (Mendag).
Publik Ungkit Pilpres 2019, Prabowo - Sandiaga Uno Panen Kritik
Usai pengumuman nama menteri baru hingga resmi dilantik di Jakarta, Rabu (23/12/2020), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno ramai diperbincangkan.
Baca Juga: Dulu Jadi Pendukung, Kini Fahri Hamzah Kecewa Banget dengan Prabowo
Bahkan nama Prabowo-Sandi muncul di trending topic Twitter. Bagaimana tidak, keduanya menjadi lawan politik Jokowi-Ma'ruf saat Pilpres 2019 yang kini justru tergabung dalam satu kabinet.