Suara.com - Beredar informasi yang menyebut politisi Fadli Zon akan mundur dari Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) apabila Habib Rizieq Shihab (HRS) dipenjara.
Hal itu dibagikan oleh akun Facebook Mutiara Aldiani Dinawati dalam grup Facebook Fans Garis Keras Denny Siregar.
Dia melampirkan sebuah artikel yang berjudul "Fadli Zon: Kalau Habib Rizieq Dipenjara, Saya Mundur dari DPR Saja!".
Mutiara juga membubuhkan caption "Lebih cepat lebih baik," di unggahannya, hingga mendapat 387 suka, 494 komentar, dan 7 bagikan.
Baca Juga: Gus Sahal: Nabi Muhammad Izinkan Umat Kristen Ibadah di Masjid
Benarakah kabar tersebut?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Jumat (24/12/2020), klaim yang menyebut Fadli Zon akan keluar dari DPR bila HRS dipenjara adalah salah.
Setelah ditelusuri, website yang memuat berita berjudul "Fadli Zon: Kalau Habib Rizieq Dipenjara, Saya Mundur dari DPR Saja!", sudah dihapus.
Kemudian, penelusuran melalui Google dengan kata kunci Fadli Zon akan mundur dari DPR jika HRS ditahan juga tidak ditemukan.
Sebelumnya, Fadli Zon memang pernah menyatakan akan siap membantu melakukan penangguhan penahanan pada HRS. Tapi, dia tidak menyebut akan keluar sebagai anggota DPR. Hal itu dia sampaikan melalui kanal Youtube Fadli Zon Official pada Senin (14/12/2020).
Baca Juga: Gus Sahal: Ustaz Abdul Somad dan Rizieq Shihab Menistakan Agama
“Oleh karena itu, saya sebagai anggota DPR RI bersedia untuk menjaminkan diri saya untuk penangguhan penahanan terhadap Habib Rizieq Shihab,” ungkap Fadli Zon.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan sebelumnya, dapat disimpulkan klaim dari akun Facebook Mutiafa Aldiani Dinawati adalah hoaks.
Klaim tersebut masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.