Profil Djoko Saptoadji, Suami Tri Rismaharini yang Jarang Disorot Publik

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 23 Desember 2020 | 14:41 WIB
Profil Djoko Saptoadji, Suami Tri Rismaharini yang Jarang Disorot Publik
Profil Djoko Saptoadji, Suami Tri Rismaharini dan keluarga (instagram @fuadbenardi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kemesraan Djoko Saptoadji dan Risma terlihat dalam beberapa foto yang diunggah sang anak, Fuad. Lewat akun Instagram @fuadbenardi, Fuad sering membagikan foto keharmonisan dan kekompakan bapak dan ibunya.

Salah satunya ketika keluarga mereka merayakan ulang tahun Risma yang ke-57 pada tahun 2018. Djoko Saptoadji tampak hadir di acara ulang tahun itu.

Djoko mencium pipi Risma saat menerima potongan kue ulang tahun. Tampak ekspresi bahagia dan wajah Risma dipenuhi dengan senyuman.

Selain itu, Djoko Saptoadji juga terlihat kerap mendampingi Risma dalam acara-acara penting. Seperti saat wisuda putrinya, Tantri di ITS. Djoko juga ikut hadir dalam acara open house Idul Fitri.

Demikian profil Djoko Saptoadji, suami Menteri Sosial Tri Rismaharini.

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI