Enggak Sengaja Menelan Cacing dari Air Minum, Cewek Ini Justru Santuy

Senin, 21 Desember 2020 | 15:46 WIB
Enggak Sengaja Menelan Cacing dari Air Minum, Cewek Ini Justru Santuy
Cewek hampir menelan cacing dari minumannya. (Tiktok/@pudssssss)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat hendak memilih makan di luar rumah, sebaiknya kebersihan tempat dan makanan perlu diperhatikan.

Waspada terhadap makanan yang dijual di warung atau resto wajib dilakukan. Sebab, kebersihan diterapkan setiap warung atau resto berbeda-beda.

Sebuah video yang beredar di jejaring sosial media Tiktok ini bisa menjadi pelajaran. Video tersebut memperlihatkan seorang pelanggan yang minum air putih di sebuah warung.

Video tersebut dibagikan oleh akun Tiktok @pudssssss. Dia membagikan pengalaman yang menjijikkan saat memesan air putih di sebuah warung.

Dalam video tersebut, cewek itu tampak seperti habis makan di sebuah warung pecel lele.

Video cewek nggak sengaja menelan cacing dari air putih. (Tiktok/@pudssssss)
Video cewek nggak sengaja menelan cacing dari air putih. (Tiktok/@pudssssss)

Dia memesan air putih sebagai minumannya. Namun, dia tidak menyadari bahwa di dalam air putih itu ada benda bergerak.

Tak disangka, ada cacing yang berada di air putih itu. Tapi cewek tersebut tidak menyadari. Dia bahkan mengira itu cendol.

"Gue itu lagi minum, terus kayak tiba-tiba ada yang aneh gitu, terus kayak ada cendol gitu kan" ujarnya, dikutip Suara.com.

Setelah itu, dia berusaha mengeluarkan cacing itu dari mulutnya. Dia mengaku cacing tersebut hampir tertelan.

Baca Juga: Pesan Air Es di Warung Pecel Lele, Wanita Ini Hampir Telan Cacing Hidup

Padahal, berdasarkan video tersebut, cacing itu masih hidup dan menggeliat. Tapi, cewek tersebut tetap santai dan memanggil cacing itu dengan sebutan adik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI