Suara.com - Seorang WNI harus berurusan dengan petugas bandara di China lantaran dicurigai membawa sabu-sabu dalam tas yang dibawanya. Padahal, sabu yang dicurigai tersebut merupakan tepung kanji atau sagu.
Momen pemeriksaan tersebut diabadikan oleh pria itu dan diunggah ke akun TikTok miliknya @acix7.
Dalam video itu, terlihat petugas membongkar kardus yang dipenuhi dengan sagu kemasan 500 gram.
Petugas bandara memeriksa bungkusan tersebut dan mencurigainya sebagai sabu.
Baca Juga: Sadis! Anak Tewas Digilas Depan Istri Gegara Suami Tepergok Selingkuh
"Pas sampai di bandara Guangzhou China, tepung kanji (sagu) dia kira sabu-sabu kali sampai dibongkar untuk memastikan," ungkapnya seperti dikutip Suara.com, Minggu (20/12/2020).
Pria itu tak kuasa menahan tawa saat petugas bandara dengan serius memeriksa satu persatu plastik berisi sagu itu.
Ia menunjukkan plastik berisi sagu yang dicurigai sebagai sabu itu.
Pada bagian depan tertulis 'Sagu Tani' yang dikemas dalam ukuran 500 gram.
Pria itu sengaja membawa sagu cukup banyak untuk dijadikan makanan Kapurung, makanan khas Sulawesi Selatan yang berbahan dasar sagu.
Baca Juga: Viral, Penumpang Wahana Ekstrem Lupa Pasang Pengaman saat Permainan Dimulai
"Mau diapa kalau hobi kapurung," ungkapnya.
Video tersebut langsung viral di media sosial. Beragam komentar langsung membanjiri kolom komentar video tersebut.
Banyak warganet ikut tertawa saat mengetahui sagu yang dibawa pria itu dikira sabu.
Tak sedikit pula warganet yang bercerita mereka juga sering membawa sagu kemanapun mereka pergi agar bisa membuat kapurung di manapun mereka berada.
"Habis itu buatkan kapurung dan ajak mereka pesta kapurung gaes," kata A&k.
"Bapakku juga gitu pas mau pergi berlayar pasti selalu bawa sagu dari kampung," ucap Itsyou.
"Hahaha mirip bentuknya sih bang," kata Lalapoo.
"Mereka hanya menjalankan tugas, kita hargai ya," tutur User582801440033.