Viral Video Dua Emak-emak Nyaris Baku Hantam Hanya karena Pot Bunga

Selasa, 15 Desember 2020 | 14:45 WIB
Viral Video Dua Emak-emak Nyaris Baku Hantam Hanya karena Pot Bunga
Ilustrasi pot bunga. (Pixabay/Tujardin DesteCero)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Oh tante yang ngomong (mama mencuri). Mana buktinya? Katanya ada videonya mana? aku minta. Aku tak terima mamahku dituduh. Kamu harus minta maaf sama mamaku” ujar seorang emak-emak menggunakan bahasa khas Jambi.

“Kenyataannya memang dia maling, kenyataanya orangtuamu maling” jawab emak-emak yang menuduh.

Ketika tensi percakapan semakin memanas, salah satu dari mereka melepaskan serangan sehingga perkelahian adu mulut berubah menjadi adu fisik.

Beruntung, sejumlah orang yang ada di lokasi dengan cekatan melerai keduanya meski kamera yang digunakan untuk merekam kejadian itu oleng.

Ribuan warganet pun dibuat heran dan menuliskan komentar-komentarnya di akun tersebut.

"Emang yang hilang bunga apa ya?" tanya warganet dengan nama akun @wiwin*** penasaran.

"Boleh lah ayuk ni kasus bungo masuk ke pengadilan," ujar warganet lainnya @fajri****

Video selengkapnya di sini.

Baca Juga: Viral Video Detik-detik Kapal Oleng Dihantam Ombak Besar, Publik Berdoa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI