Suara.com - Seorang turis tewas setelah jatuh dari bukit setinggi 80 meter saat mencoba berpose dan mengambil foto di tempat tersebut.
Menyadur Mirror, Selasa (15/12/2020) seorang wanita (38) terpeleset dan jatuh dari Boroka Lookout di Taman Nasional Grampians Victoria, Australia, sekitar pukul 03.00 sore waktu setempat pada hari Sabtu.
Turis dari Craigieburn, Melbourne, tersebut mengunjungi tempat itu bersama keluarganya, menurut laporan. Insiden tersebut terjadi di depan kerabatnya.
Wanita itu terpeleset dan melewati tembok pengaman saat akan mengambil foto ketika dia jatuh, The Herald Sun melaporkan.
Baca Juga: Epidemiolog Australia: Jutaan Orang OTG Usai Pilkada, Efeknya Sebulan Lagi
Polisi telah melakukan penyelidikan atas insiden tersebut tetapi kematiannya tidak dianggap mencurigakan.
Operasi gabungan Victoria Police dan State Emergency Service (SES) mengambil jasad wanita itu dari tempat kejadian, lapor The Advertiser.
"Awalnya ada rencana bagi kami untuk mengirim tim pencarian dan penyelamatan, tapi kemudian kami menyadari pentingnya insiden tersebut." jelas seorang juru bicara SES.
Helikopter Victoria Police Air Wing juga berada di lokasi untuk membantu proses evakuasi yang dipimpin oleh polisi.
Baca Juga: RUU Pertama di Dunia Agar Google-Facebook Bayar Konten dari Media Berita