Dipastikan Menangi Suara Elektoral, Joe Biden: Demokrasi Menang!

Bangun Santoso Suara.Com
Selasa, 15 Desember 2020 | 12:16 WIB
Dipastikan Menangi Suara Elektoral, Joe Biden: Demokrasi Menang!
Calon presiden dari Partai Demokrat Joe Biden memberi isyarat setelah berbicara pada malam pemilihan di Chase Center di Wilmington, Delaware, Amerika Serikat pada awal 4 November 2020. [ANGELA WEISS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Beberapa pengamat memperkirakan pemungutan suara Senin akan mengubah hasil pemilihan. Dengan perlawanan hukum Trump yang tersungkur, harapan redup presiden untuk berpegang teguh pada kekuasaan bergantung pada upaya membujuk Kongres untuk tidak mengesahkan pemungutan suara elektoral dalam sesi khusus 6 Januari - upaya yang hampir pasti akan gagal.

Trump juga menekan anggota parlemen kubu Republik di negara bagian medan pertempuran yang dimenangkan Biden, seperti Pennsylvania dan Michigan, untuk menyisihkan total suara dan menunjuk daftar pemilih mereka sendiri yang bersaing. Tetapi anggota parlemen sebagian besar menolak gagasan itu.

"Saya berjuang keras untuk Presiden Trump. Tidak ada yang menginginkan dia menang lebih dari saya," kata Lee Chatfield, ketua DPR dari Partai Republik Michigan, dalam sebuah pernyataan. "Tapi saya juga mencintai republik kami. Saya tidak dapat membayangkan mempertaruhkan norma, tradisi, dan lembaga kami untuk mengeluarkan resolusi yang secara mundur ke belakang mengubah pemilih untuk Trump." (Sumber: Antara/Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI