Suara.com - Sujud merupakan salah satu gerakan ibadah yang ada pada agama Islam. Gerakan sujud ini menggambarkan kerendahan manusia di hadapan Allah SWT. Ternyata ada macam-macam sujud dalam agama Islam, berikut ini penjelasannya.
Anjuran bersujud dalam agama Islam ini diriwayatkan dalam hadist Rasulullah SAW sebagai berikut, “Jarak paling dekat antara seorang hamba dengan Allah swt adalah ketika (hamba tersebut) sedang sujud. Maka perbanyaklah berdoa ketika sujud.” (HR. Abu Hurairah). Maka dari itu setiap umat Islam dianjurkan untuk berdoa ketika melakukan sujud dengan menempelkan kening dan hidung, kedua telapak tangan, kedua lutus dan kedua kaki di tanah.
Macam- Macam Sujud
Sujud merupakan gerakan ibadah yang menunjukkan kerendahan manusia saat di hadapan Allah SWT. Sujud memiliki beberapa macam sesuai yang disyariatkan dalam agama Islam, antara lain:
Baca Juga: Awalnya Salat, Gaya Sujud Bocah Laki-Laki Ini Bikin Kaget Sekaligus Ngakak
1. Sujud Sholat
Sujud ini dilaksanakan setiap saat melakukan sholat fardhu atau sholat sunnah. Dalam sholat, sujud merupakan salah satu rukun yang harus dilakukan dan jika tidak dilakukan maka sholat tidak sah.
2. Sujud Sahwi
Sujud Sahwi merupakan sujud yang dilakukan dalam mengganti kesalahan dalam sholat. Melaksanakan sujud ini dianjurkan untuk dilakukan dalam sebelum atau sesudah salam.
Baca Juga: Ke Mekah Cuma Buat Salat Jumat, Cerita Klien Ini Bikin Publik Tercengang
Sujud tilawah merupakan sujud yang dilaksanakan ketika membaca atau mendengar ayat-ayat Sajdah dalam Alquran. Ayat sajdah ini adalah ayat dalam surah Al-Quran yang menjelaskan tentang sujud, contohnya ada pada surah Ar-Rad (15), Al'A'Raf (206), An-Nahl (50) dan lainnya. Di saat mendengar atau membaca ayat sajdah seperti di atas, maka hendaklah sujud sekali saja dengan membaca doa sebagai berikut:
"Sajada wajhi lillazi kholaqahu wa showwarahu wa syaqqa sam'ahu wa bashorahu bi haulihi wa quwwatihi fatabarakallahu ahsanul kholiqina"
Artinya: Wajahku bersujud kepada Dzat yang menciptakannya, yang membentuknya dan yang memberi pendengaran dan penglihatan, Maha berkah Allah sebaik-baiknya pencipta. (HR.Ahmad, Abu Dawud, Hakim, Tirmidzi dan Nasa'i).
4. Sujud Syukur
Sujud ini dilakukan saat atau karena mendapat nikmat, keselamatan, pencapaian atau kegembiraan. Hal ini dilakukan untuk sebagai rasa syukur dan terima kasih atas Allah SWT berikan kepada hambanya. Hendaklah untuk membaca doa sujud syukur sebagai berikut:
"Subhaanallohi walhamdulillaahi walaa ilaaha illalloohu walloohuakbar, walaa haula walaa quwwata illaa billaahil aliyyil azhiim"
Artinya: Mahasuci Allah, segala puji bagi Allah, tiada Tuhan selain Allah, Allah Maha besar, tiada daya dan kekuatan kecuali atas pertolongan Allah yang Maha tinggi dan Maha Agung.
Itulah macam-macam sujud sesuai syariat dalam agama Islam.
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat