Suara.com - Cara membuat paspor relatif mudah. Mari simak penjelasan cara bikin paspor lengkap, dari dokumen yang perlu disiapkan, sampai urusan pembayaran biaya membuat paspor.
Paspor adalah salah satu hal penting dan wajib dimiliki ketika akan bepergian ke luar negeri. Nah, Anda bisa membuat paspor di Kantor Imigrasi terdekat. Meskipun saat ini sedang COVID-19, tapi Direktorat Jenderal Imigrasi menyebut bahwa peraturan dan permohonan pembuatan paspor selama COVID-19 masih sama dengan sebelum COVID-19. Berikut ini alur pembuatan paspor lengkap dengan cara membuat paspor.
- Mendaftarkan Diri Secara Online Melalui Aplikasi Layanan Paspor Online
Pertama, Anda harus mengunduh aplikasi Layanan Paspor Online di Google Play Store atau Apple Store.
Selanjutnya, lakukan pendaftaran antrean secara online melalui aplikasi. Sebelumnya, lakukan pendaftaran melalui gmail dan ikuti langkah-langkah yang telah disediakan. Mulai dari memilih kantor imigrasi, tanggal, hingga akhirnya memperoleh kode booking atau barcode yang akan dicetak di kantor imigrasi. - Bawa Kode Booking ke Kantor Imigrasi
Setelah mendaftarkan antrean online, berikutnya adalah membawa barcode atau kode booking tersebut ke Kantor Imigrasi yang Anda pilih saat pendaftaran online. Selain itu, Anda juga harus membawa dokumen lain seperti e-KTP, fotokopi KTP, kartu keluarga asli dan fotokopi, akta kelahiran, ijazah, surat buku nikah atau surat baptis asli dan fotokopi (untuk yang sudah menikah), materai 6.000. Lalu, tunjukkan kode booking ke petugas Imigrasi. - Pengecekan Persyaratan dan Dokumen
Setelah menunjukkan kode booking ke petugas, Anda akan diminta menunggu hasil pengecekan persyaratan dokumen yang sudah dibawa. Apabila dokumen sudah lengkap maka akan Anda akan menerima nomor antrean pembuatan paspor.
Selanjutnya, petugas akan mengambil foto, sidik jari, dan wawancara singkat mengenai tujuan pembuatan paspor. Usahakan untuk mengenakan pakaian yang rapi agar foto paspor terlihat profesional.
Pemohon wajib mengenakan pakaian berkerah rapi dan tidak berwarna putih. Hal ini agar foto paspor Anda bisa terlihat jelas dan layak ketika diperiksa oleh kantor imigrasi di luar negeri.
Untuk pria, diharuskan bercelana panjang, sedangkan untuk wanita diminta memakai celana panjang atau rok formal. - Kode Pembayaran
Setelah selesai melakukan sesi foto, sidik jari, hingga wawancara, pemohon akan mendapatkan tanda terima dan kode billing untuk pembayaran. Pembayaran dapat dilakukan maksimal 7 hari setelah proses wawancara dengan menyetor sejumlah uang ke bank. - Paspor Sudah Jadi
Paspor diperkirakan akan selesai dicetak maksimal 4 hari setelah pembayaran. Pemohon bisa mendapatkan paspor dengan mengambil sendiri ke kantor imigrasi.
Itulah cara membuat paspor lengkap.
Baca Juga: Cara Bayar PBB Pakai Gopay
Kontributor : Lolita Valda Claudia