Gemas, Kucing Ini Bawa Sajadah Ingin Ikut Majikan Salat Berjamaah

Senin, 14 Desember 2020 | 09:03 WIB
Gemas, Kucing Ini Bawa Sajadah Ingin Ikut Majikan Salat Berjamaah
Aksi kucing membawa sajadah ingin ikut salat (Tiktok/arezura88)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Media sosial diramaikan dengan aksi menggemaskan seekor kucing. Kucing tersebut membawa sebuah sajadah kecil agar bisa ikut salat berjamaah bersama majikannya.

Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @arezura88.

Si pemilik akun yang sudah menggelar sajadah dan bersiap untuk salat dikejutkan dengan kucing peliharaannya yang membawa sajadah.

Dari luar kamar, kucing tersebut menggigit sebuah sajadah dan membawa masuk ke dalam kamar.

Baca Juga: Heboh Penampakan Pohon Nangka Tumbuh Subur di dalam Rumah, Berbuah Lebat

"Alalala tomey tomey dia mau ikut salat bersama," tulis pemilik akun seperti dikutip Suara.com, Minggu (13/12/2020).

Kucing berwarna abu-abu itu meletakkan sajadah di depan si majikan yang hendak salat.

Aksi kucing membawa sajadah ingin ikut salat (Tiktok/arezura88)
Aksi kucing membawa sajadah ingin ikut salat (Tiktok/arezura88)

Tampaknya kucing tersebut meminta agar sajadah tersebut digelar sebagai tempatnya menunaikan salat.

"Sini-sini gelar di belakang," ujar si majikan kepada kucingnya itu.

Aksi kucing menggemaskan itu mendadak viral di media sosial. Beragam komentar langsung membanjiri kolom komentar video tersebut.

Baca Juga: Jokowi Ingatkan Rakyat Tak Lalai 3M, Publik: Bapak yang Lalai Juga!

Hingga Minggu malam, video tersebut telah disaksikan lebih dari 1,4 juta pengguna dan dikomentari ribuan pengguna TikTok.

Banyak warganet mengaku gemas dengan aksi lucu kucing tersebut.

Tak sedikit pula warganet ikut bercerita mengenai kebiasaan unik kucing peliharaan mereka di rumah.

"Kucingku pernah bawa ikan sekantong plastik punya tetangga ke rumah," kata Mueza.

"Kucing pintar MasyaAllah," ungkap Hanun.

"Kalau kucingku sudah jungkir balik saja dapat sajadah," tutur Sarah.

"Lah kucing gue bawanya kadal, belalang, kupu-kupu, burung sampai tawon di bawa ke rumah," ujar Pesan Alam Kubur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI