Suara.com - Seorang tentara Rusia, Anna Khramtsova berhasil memenangan kontes kecantikan nasional beberapa waktu lalu. Sayang, prestasinya yang gemilang justru jadi bumerang, ia dipecat dari pekerjaannya.
Menyadur Daily Mail Minggu (13/12) Anna yakin, iri adalah alasan di balik pemecatannya karena ia berhasil menyabet juara pertama dan mengalahkan ribuan peserta saat kontes.
Pengawal Nasional Rusia ini pernah merasa jadi korban seksime dalam dunia kerja, namun belakangan perasaannya berkembang dan ia merasa wanita di lingkungannya jadi iri.
Ia mengatakan, tentara wanita di internal angkatan militer perintah Rusia mencari-cari alasan untuk menyisihkannya dan salah satu video dirinya yang menunjukkan kegiatan internal menjadi pilihan musuhnya.
Baca Juga: Enggan Buka-bukaan, 4 Model Muslim Ini Tampil Beda di Kontes Kecantikan
Kini rekaman itu sudah dihapus tapi video lainnya yang menunjukka ia sedang mengikuti kontes kebugaran bikini membuatnya dipecat.
"Saya dipecat karena mereka menginginkannya, saya melanggar seseorang," katanya kepada radio Govorit Moskva.
"Alasan pemecatan saya adalah hal sepele, merekam gedung administrasi selama proses disinfeksi untuk membangkitkan semangat."
Hanya 'lingkaran kecil orang' yang bahkan melihat rekaman itu di kota asalnya, Yekaterinburg.
"Setelah kontes, mereka semakin iri, dan belajar tentang hobi saya, olahraga saya, jadi mereka bersiap-siap mengeluarkan saya dari dinas. Sekarang mereka berhasil," katanya.
Baca Juga: Tentara Rusia Bikin Kontes Kecantikan, Malah Berujung Kontroversi
Tapi Anna mengisyaratkan dia akan mengajukan banding atas keputusan tersebut.
"Dalam waktu dekat saya akan memutuskan apa yang harus saya lakukan selanjutnya. Tapi aku tidak akan membiarkannya seperti ini," katanya.