Suara.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ikut mendoakan untuk kesembuhan Ustaz Yusuf Mansur. Uztaz Yusuf diketahui terpapar virus corona Covid-19.
Doa itu disampaikan Ridwan Kamil melalui akun Instagram pribadinya @ridwankamil saat mengomentari unggahan Ustaz Yusuf Mansur.
"Doa terbaik dari kami ustaz tercinta. Semoga segera pulih, sehat walafiat dan beraktifitas lagi," tutur Ridwan Kamil.
Doa Ridwan kamil juga langsung dibalas oleh Ustaz Yusuf Mansur melalui @yusufmansurmew ya Allah. Nuhun Pak Pres.
Baca Juga: Sandiaga Uno Masuk Koran Mesir, Komentar Ustaz Yusuf Mansur Diserbu
Sebelumnya Ustaz Yusuf Mansur mengumumkan bahwa dirinya positif terinfeksi virus corona atau Covid-19. Hal tersebut disampaikan langsung olehnya dalam unggahan terbaru di Instagram pribadinya pada Kamis (10/12/2020).
Dalam postingannya terlihat hasil tes dirinya yang menunjukkan bahwa positif COVID-19.
"Alhamdulillah. Segala puji bagi Allah. saya dan fadhil, sementara positif Covid," tulis Ustaz Yusuf Mansur sebagai caption.
Selanjutnya, lelaki 43 tahun itu meminya doa agar virus yang ada di dalam tubuhnya bisa segera hilang.
"Bismillaah. Minta didoakan ya. Juga buat yang lain. Saya yang baris kedua bawah. Makasih atas segala doanya," ucap Ustaz Yusuf Mansur.
Baca Juga: Potret Ustaz Yusuf Mansur Saat Masih Muda, Motornya Bikin Bernostalgia
"Insya Allah nanti Allah kembalikan lagi imun dan kesehatannya, dan kemudian swab lagi, negatif. Amiin," harapnya.
Tidak menunggu lama, postingan itu pun langsung diserbu oleh netizen. Mereka berbondong-bondong mendoakan kesembuhan Ustaz Yusuf Mansur.
"Alfatiha. Doakan kami juga Tadz. Doa orang sakit makbul," ujar Ustaz Derry Sulaiman di kolom komentar.
"Sehat kembali ustaz, 100 persen sehatnya. Kita mah melihat ustaz selalu ceria dan optimis. Insya Allah ini pertanda imunnya kuat. Apa lagi banyak yang mendoakan," timpal @ipphoright.
"Cepat sembuh dan sehat kembali ustad," imbuh Tommy Kurniawan.