Debat, Calon Bupati dan Wakil Bupati Ini Keceplosan Ingin Rakyat yang Susah

Minggu, 06 Desember 2020 | 18:08 WIB
Debat, Calon Bupati dan Wakil Bupati Ini Keceplosan Ingin Rakyat yang Susah
Debat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara. (YouTube/RBTV Camkoha)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang Pilkada Serentak tanggal 9 Desember 2020 mendatang, pasangan calon kepala daerah di berbagai wilayah telah melalui tahap debat terbuka.

Tetapi dari sekian banyak debat calon kepala daerah yang telah dilakukan, debat terbuka calon bupati dan wakil bupati Bengkulu Utara menjadi satu yang paling menyedot perhatian publik.

Pilkada Bengkulu Utara diketahui hanya diikuti oleh satu pasangan calon yakni H. Mian yang berpasangan dengan Arie Septia Adinata.

Keduanya saat sesi pertanyaan cepat yang harus dijawab dengan cepat, pasangan tersebut keceplosan salah menjawab pertanyaan yang mengejutkan.

Baca Juga: Jelang Pilbup Siak, Jalan Mulus; Warga: Kalau Bisa 2 Tahun Sekali Pilkada

"Rakyat yang susah atau pejabat daerah yang susah?" tanya moderator acara tersebut dikutip Suara.com, Minggu (06/12/2020).

Debat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara. (YouTube/RBTV Camkoha)
Debat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara. (YouTube/RBTV Camkoha)

"Rakyat!" jawab pasangan calon tersebut kompak yang langsung disambut keriuhan hadirin di ruang debat itu.

Sambil terkekeh, keduanya akhirnya merevisi jawaban tersebut dan mengatakan kalau lebih baik pejabat daerahnya yang susah.

Debat yang tayang di kanal YouTube RBTV Camkoha tersebut akhirnya viral di berbagai media sosial.

Di Twitter, penggalan video itu diunggah oleh akun @tvindonesiawkwk hingga mendapat ribuan tanggapan dari warganet.

Baca Juga: KPU Siak Siapkan TPS Khusus di Lapas, Antisipasi Napi Terpapar Covid 19

"Kalo golput dosa gak si? Gue gamau milih anjir tar salah pilih lagi ancur ae ni negara," celetuk warganet dengan akun @bukaan***

"Wkwkkwkw negara kita tuh transparan loh yang korupsi jelas-jelas keliatan, cuma ya gitu aja dihukumnya formalitas ntar lah bisa kabur, di penjaranya kaya hotel, yang sementara yang maling motor digebukin Ampe mati," timpal akun lainnya @fry***

"Ngeliat ini jadi keinget sama iklan rokok djarum76, dia minta sama jin untuk jadi pejabat yang sukses, kaya, dan "jujur". Akhirnya bener pas kampanye dia bilang mau korupsi, karena dia minta jadi jujur," sambung akun @summer***

Adapun tema debat terbuka tersebut adalah "Strategi Memajukan Kabupaten Bengkulu Utara dengan Memanfaatkan Sumber Daya di Tengah Pandemi Covid-19."

Video selengkapnya di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI