Viral Video Emak-emak Disetop Polisi, Teriak Takbir Lalu Tancap Gas

Kamis, 26 November 2020 | 11:21 WIB
Viral Video Emak-emak Disetop Polisi, Teriak Takbir Lalu Tancap Gas
Viral emak-emak ditilang polisi. (Twitter/@giewahyudi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Video berdurasi sembilan detik yang memperlihatkan aksi emak-emak di jalanan yang disetop polisi viral di lini masa media sosial. Emak-emak tersebut kedapatan melanggar peraturan lalu lintas karena tidak menggunakan helm.

Videonya berseliweran di media sosial salah satunya diunggah oleh akun @giewahyudi, Kamis (25/11/2020).

"Kalau melanggar ya ditilang, Buk. Bukannya malah takbir trus kabur," kata Gie Wahyudi memberi narasi video unggahannya.

Dalam video itu, tampak seorang emak-emak diberhentikan oleh seorang polisi lalu lintas (polantas). Seolah berasa benar dan tidak mau disalahkan, emak-emak tersebut justru menantang polisi.

Baca Juga: Terlibat Prostitusi Online, Ini 2 Artis Ditangkap Polisi di Tanjung Priok

Emak-emak tersebut terlihat mengacungkan tangannya ke arah polisi dengan penuh amarah. Sambil memekik takbir, emak-emak itupun langsung tancap gas meninggalkan lokasi.

Viral emak-emak ditilang polisi. (Twitter/@giewahyudi)
Viral emak-emak ditilang polisi. (Twitter/@giewahyudi)

"Allahu Akbar. Ingat!" pekik emak-emak iti di depan wajah polisi.

Sementara polisi yang menjadi sasaran kegeraman emak-emak tersebut hanya diam dan tertegun menyaksikan tingkah pelanggar lalu lintas itu.

Dikutip dari akun Instagram @aceh.viral, kejadian itu diketahui terjadi Bireuen-Takengon tepatnya di Kampung Pante Raya, Kecamatan Wih Pesam, Rabu (25/11/2020) sekira pukul 08.00 WIB.

"Pada saat itu petugas kita hanya menegur kalau ibu-ibu tersebut diingatkan wajib menggunakan helm saat mengendarai sepeda motor, tapi dia tidak terima dan memarahi petugas dengan kata-kata yang tidak pantas," ujar Kasubag Humas Ipda Iwan AK.

Baca Juga: Artis AS dan TS Ditangkap Polisi Terkait Kasus Prostitusi

Hingga artikel ini diketik, video tersebut telah dilihat hingga 6 ribu lebih pengguna Instagram. Kolom komentar unggahan @aceh.viral pun mendapat banyak tanggapan dari warganet.

"Dari cara dan gayanya mirip kelompok nganu, ya? Mau melanggar hukum dengan takbir. Mau merusak dengan takbir. Ma sega rusakna," sindir warganet dengan nama akun @burhan***

"Hahahahaaa sumpah...apasihhh..kasian pak polisinya," kata warganet lainnya @chayra*** lengkap dengan emoji tertawa.

"Sehat selalu Pak Polisi, kami bangga padamu," timpal warganet @desi.rah***

Video selengkapnya di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI