Dukung Stasiun Gondangdia, TransJakarta Buka Tiga Rute Baru

Kamis, 12 November 2020 | 11:48 WIB
Dukung Stasiun Gondangdia, TransJakarta Buka Tiga Rute Baru
Bus TransJakarta menunggu penumpang di Jalan RM Harsono, Jakarta Selatan, Kamis (6/6). [Suara.com/Arief Hermawan P]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) memperluas jangkauan operasional dengan membuka tiga rute baru. Ketiganya dibuat demi mendukung lokasi stasiun Kereta Rel Listrik (KRL) Gondangdia.

Direktur Operasional PT Transjakarta Prasetia Budi mengatakan tiga rute baru yang dibuka adalah TR1 (Stasiun Gongdangdia - Senen), TR2 (Stasiun Gongdangdia - Balaikota) dan JAK 10A (Stasiun Gondangdia – Cikini). Ketiganya sudah beroperasi sejak 10 November lalu.

"Dengan penambahan rute ini diharapkan bisa melayani mobilitas masyarakat, khususnya dalam hal transportasi," ujar Prasetia dalam keterangan tertulis yang dikutip Kamis (12/11/2020).

Dengan adanya tiga rute baru ini, Prasetia menyebut akan ada penambahan jangkauan layanan Transjakarta yang tercatat sudah mencapai 83 persen pada tahun 2019 lalu.

Baca Juga: Massa Sambut Kepulangan Rizieq Shihab, Transjakarta Modifikasi Rute Layanan

Di tiga rute itu, pihaknya menyediakan 24 unit armada bus untuk dioperasikan. Rinciannya adalah delapan unit medium bus untuk rute TR1 (Stasiun Gongdangdia – Senen), 4 unit medium bus untuk rute TR2 (Gondangdia – Balaikota). Kemudian 12 unit Mikrotrans untuk layanan JAK 10A (Stasiun Gongdangdia – Cikini).

Untuk jam operasinya adalah pada Senin hingga Jumat, mulai pukul 05.00 WIB – 22.00 WIB. Saat akhir pekan rute ini ditiadakan.

Tarif reguler TR1 dan TR2 adalah Rp 3.500. Namun dari 10 November kemarin sampai dua pekan ke depan, akan digratiskan dulu.

Sedangkan untuk Jak10A Mikrotrans saat ini masih digratiskan dengan menggunakan kartu Jak Lingko.

Berikut pemberhentian rute-rute baru Transjakarta :

Baca Juga: 5 Rute TransJakarta Terganggu Gara-gara Habib Rizieq Pulang dan Demo

1. TR1 (Stasiun Gongdangdia - Senen)

Arah Senen

St Gondangdia - Komplek AL - Kanisius - Telkom - Gambir 1 - Gambir 2 - Istiqlal - Lapangan Banteng – Wahidin – Ps Senen - St Senen.

Arah St Gondangdia

Stasiun Senen - Atrium 1 – Atrium 2 – RSPAD - Museum Kebangkitan - PMI - Tugu Tani - Halte Sekolah - BRI - Halte SMU - Stasiun Gondangdia.

2. TR2 (Stasiun Gongdangdia – Balaikota)

Arah Balaikota :

Stasiun Gondangdia 1 - Komplek AL - BRI - Kanisius - Telkom - Balaikota

Arah St Gondangdia :

Balaikota - IRTI - Wisma Antara - BUMN - Gedung Dewan Pers - Gedung DPRD - Stasiun Gondangdia 2 – Stasiun Gondangdia 1

3. JAK 10A (Stasiun Gondangdia – Cikini)

St Gondangdia - Komplek AL - Kanisius - Telkom - Gambir 2 – Memperindag - Tugu Tani - Halte Sekolah - Bapindo – Halte SMU - St Gondangdia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI