Suara.com - Kemunculan klaster besar penularan virus Corona (Covid-19) karena libur panjang menjadi kekhawatiran dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Namun Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengklaim belum ada laporan sampai sekarang.
Anies mengatakan, sampai dua hari setelah liburan selesai 1 November lalu, belum ada laporan corona khusus dari mereka yang bepergian liburan. Ia menyebut pihaknya masih menerima laporan rutin dari Puskesmas.
"Kalau 1-2 hari ini belum ada (peningkatan pemeriksaan COVID-19 di Puskesmas) yang khusus ya," ujar Anies di gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (3/10/2020).
Anies menyebut dampak penularan corona dari libur panjang belum bisa terlihat dalam 1-2 hari. Kendati demikian, ia juga menyoroti peningkatan kepadatan lalu lintas pasca cuti bersama yang dilaporkan Dinas Perhubungan.
Baca Juga: Teddy PKPI: Anies Baswedan Dijadikan Alat oleh Kelompok Sakit Hati
Karena itu, ia mengaku sudah meminta agar gugus tugas penanganan Covid-19 di tingkat RW untuk melaporkan jika ada keluhan gejala corona di wilayahnya. Karen itu jika memang ada, maka pasien bisa ditangani dengan cepat.
"Bila ada orang-orang yang memiliki keluhan, maka akan dipandu untuk bisa segera ke puskesmas untuk dilakukan pemeriksaan awal. Jadi itu untuk deteksinya," jelasnya.
Selain pergerakan masyarakat, kapasitas Rumah Sakit (RS) juga menjadi perhatiannya jika nantinya muncul klaster karena liburan. Saat ini, kata Anies, kondisinya masih mencukupi.
Ruang isolasi di RS rujukan corona sudah terisi 55 persen. Artinya masih ada 45 persen ruangan yang masih tersedia.
"Untuk ICU 58 persen tingkat keterisiannya, tentu kita ga berharap ini melonjak tapi bahwa kapasitasnya ada," pungkasnya.
Baca Juga: Di Ajang MH Thamrin Awards 2020, Gubernur DKI Jakarta Minta Hal Ini