Demo Disusupi Provokator, Demokrat: Megawati Tak Boleh Asal Tuduh Milenial

Jum'at, 30 Oktober 2020 | 14:26 WIB
Demo Disusupi Provokator, Demokrat: Megawati Tak Boleh Asal Tuduh Milenial
Demo mahasiswa di Patung Kuda Jakarta (Suara.com/Arga)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPP Partai Demokrat Didi Irawadi menyesalkan pernyataan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang mengkaitkan milenial dengan demo berujung pembakaran halte.

Didi berujar, seharusnya Megawati tidak menggenalisir anak-anak muda dengan tindakan anarkistis

Sebab menurutnya, tindakan-tindakan anarkis yang terjadi sepanjang aksi tolak Undang-Undang Cipta Kerja bukan dilakukan milenial, baik dari mahasiswa maupun pelajar.

"Megawati tidak boleh asal tuduh kepada kaum milenial terkait demo anarkis lalu. Penyebab kerusuhan diduga kuat karena ada penyusup yang ingin bermain di air keruh di tengah aksi unjuk rasa mahasiswa," kata Didi kepada wartawan, Jumat (30/10/2020).

Didi tidak mempermasalahkan apabila Megawati menyalahkan dan menyayangkan tindakan unjuk rasa yang anarkis. Namun, ketika Megawati mengkaitkan kerusuhan disebabkan milenial maka hal tersebut sudah merupakan tuduhan.

"Konteks oleh Ibu Megawati sangat keliru dan tidak tepat, demo anarkis dikaitkan dengan milenial. Demo anarkis sudah pasti rekayasa kaum penyusup yang hendak bermain di air keruh. Tidak ada kaitan sama sekali dengan konteks kaum milenial," ujarnya.

Diketahui, aksi demo tolak Undang-Undang Omnibus Law beberapa waktu terakhir ini berujung dengan kerusuhan dan perusakan. Di wilayah Jakarta misalnya, sejumlah halte bus Transjakarta dan pos polisi bahkan dibakar oleh massa..

Megawati pun menyoroti aksi protes yang kebanyakan dilakukan kalangan milenial dan mempertanyakan adanya demo berujung aksi perusakan fasiitas umum yang belakangan terjadi di Jakarta.

"Kurang apa saya bilang pada mereka yang mau demo-demo, ngapain sih kamu demo-demo. Kalau tak cocok, pergi ke DPR. Di sana ada yang namanya rapat dengar pendapat. Itu terbuka bagi aspirasi," kata Megawati saat peresmian sejumlah kantor PDIP secara virtual dari kediamannya di Teuku Umar, Jakarta, Rabu (28/10/2020).

Baca Juga: Megawati Cibir Pendemo, Buruh: Ibu Ingat Dulu Sampai Nangis-nangis Era SBY?

"Masya Allah, susah-susah bikin halte-halte Transjakarta, enak aja dibakar, emangnya duit lo? Ditangkap tak mau, gimana ya. Aku sih pikir lucu banget nih Republik Indonesia sekarang," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI