Area Masjid Istiqlal Sempat Penuh Asap, Pemicunya Diduga Kabel PLN Terbakar

Senin, 26 Oktober 2020 | 00:55 WIB
Area Masjid Istiqlal Sempat Penuh Asap, Pemicunya Diduga Kabel PLN Terbakar
Ilustrasi--Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat. [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lingkungan di sekitar Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat sempat mendadak heboh karena muncul kepulan asap.

Peristiwa yang terjadi pada Minggu (26/10/2020) sore itu diduga akibat adanya kabel listrik yang ditanam di bawah tanah terbakar.

"Iya benar sempat ada kepulan asap tebal dari saluran dekat Masjid Istiqlal. Petugas dari pemadam kebakaran dan petugas Kepolisian pun segera menuju lokasi untuk mengecek kondisi itu," kata Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat Asril Rizal seperti dikutip dari Antara.

Peristiwa yang sempat mengagetkan warga sekitar itu terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Petugas pun langsung datang ke lokasi untuk memastikan kondisi tetap kondusif.

Baca Juga: Imam Besar Masjid Istiqlal Serukan Pesantren Jadi Teladan Lawan Covid-19

Kepulan asap yang terlihat di Masjid Istiqlal akibat adanya kabel listrik yang terbakar, Ahad (25/10/2020). (ANTARA/HO/Dokumentasi Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat)
Kepulan asap yang terlihat di Masjid Istiqlal akibat adanya kabel listrik yang terbakar, Ahad (25/10/2020). (ANTARA/HO/Dokumentasi Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat)

Asril mengatakan petugas pemadam kebakaran dan petugas Kepolisian hanya berjaga di lokasi untuk menghalau masyarakat berkerumun menyaksikan kejadian itu.

Penanganan lebih lanjut diserahkan kepada petugas dari PLN karena kabel yang terbakar berada di bawah tanggung jawab PLN.

"Tadi kita bertugas bersama petugas Kepolisian menjaga agar masyarakat tidak berkerumun. Sementara untuk penanganan keseluruhan dilakukan oleh petugas PLN," ujar Asril.

Saat ini kondisi telah tertangani dan kembali kondusif.

Baca Juga: Belajar Pandemi COVID-19 dari Wabah Kusta Mematikan di Zaman Nabi Muhammad

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI