Suara.com - Media sosial diramaikan dengan aksi seorang mahasiswa yang salah masuk kampus ketika mengikuti kelas online. Aksi tersebut sontak viral di media sosial hingga membuat warganet ngakak.
Momen salah masuk kampus tersebut diunggah oleh akun Twitter @collegemenfess.
Akun tersebut mengunggah foto tangkapan layar percakapan di kelas online salah satu perguruan tinggi yang tak disebutkan namanya.
Awalnya, si mahasiswa berinisial V itu bertanya dengan sopan mengenai kelas yang diikutinya dalam grup percakapan.
"Punten (maaf) pak ini kelas apa?' tanya si mahasiswa seperti dikutip Suara.com, Rabu (21/10/2020).
Salah seorang mahasiswa lainnya menjawab bahwa kelas tersebut merupakan Kelas A.

V kembali bertanya di grup tersebut untuk meyakinkan kelas online yang ia masuki benar kelasnya.
"Sttt tekstil?" tanya V.
Mahasiswa lainnya langsung menjawab pertanyaan tersebut.
Baca Juga: Bak UFC, Detik-detik Polisi Terkapar Ditendang Intel karena Pukuli Pendemo
"Psikologi... Bandung," jawab salah seorang mahasiswa.