Maksud Hati Ikut Kelas Online, Mahasiswa Ini Malah Salah Kampus

Rabu, 21 Oktober 2020 | 13:37 WIB
Maksud Hati Ikut Kelas Online, Mahasiswa Ini Malah Salah Kampus
Ilustrasi kuliah online. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Media sosial diramaikan dengan aksi seorang mahasiswa yang salah masuk kampus ketika mengikuti kelas online. Aksi tersebut sontak viral di media sosial hingga membuat warganet ngakak.

Momen salah masuk kampus tersebut diunggah oleh akun Twitter @collegemenfess.

Akun tersebut mengunggah foto tangkapan layar percakapan di kelas online salah satu perguruan tinggi yang tak disebutkan namanya.

Awalnya, si mahasiswa berinisial V itu bertanya dengan sopan mengenai kelas yang diikutinya dalam grup percakapan.

Baca Juga: Bak UFC, Detik-detik Polisi Terkapar Ditendang Intel karena Pukuli Pendemo

"Punten (maaf) pak ini kelas apa?' tanya si mahasiswa seperti dikutip Suara.com, Rabu (21/10/2020).

Salah seorang mahasiswa lainnya menjawab bahwa kelas tersebut merupakan Kelas A.

salah masuk kampus saat kelas online (Twitter/collegemenfess)
salah masuk kampus saat kelas online (Twitter/collegemenfess)

V kembali bertanya di grup tersebut untuk meyakinkan kelas online yang ia masuki benar kelasnya.

"Sttt tekstil?" tanya V.

Mahasiswa lainnya langsung menjawab pertanyaan tersebut.

Baca Juga: Detik-detik Istri Labrak Suami Akad Nikah dengan Wanita Lain: Istighfar Pah

"Psikologi... Bandung," jawab salah seorang mahasiswa.

Jawaban tersebut langsung direspons oleh V. Ia menyampaikan permohonan maaf karena ternyata keliru masuk kelas online.

"Aduh salah kampus maaf pak. Salah masukin kode mohon maaf," ungkapnya.

Pengakuan mahasiswa itu membuat mahasiswa lainnya terkejut. Salah seorang mahasiswa juga sempat membalas dengan keheranan.

"Ya Allah," ujar seorang mahasiswa.

Momen salah masuk kampus ketika kelas online itu mendadak viral di media sosial. Banyak warganet mengaku tak mampu menahan tawa melihat insiden tersebut.

Tak sedikit pula warganet yang membagikan kisah mereka pernah mengalami kejadian serupa yakni salah masuk kelas ketika kelas online selama pandemi Covid-19.

"Mending itu, teman gue gini kuliah online salah negara dong," kata @bluwylemonade.

"Padahal enggak usah keluar biar double degree," ujar @leehangluy.

"Gokil untuk enggak keterusan sampai sarjana," ucap @yaelahmus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI