Viral Password WiFi Masjid Pakai Soal Matematika, Ada yang Tahu Jawabannya?

Minggu, 18 Oktober 2020 | 17:35 WIB
Viral Password WiFi Masjid Pakai Soal Matematika, Ada yang Tahu Jawabannya?
password wifi pakai soal integral dan logaritma (Twitter/recehtapisayng)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Media sosial dihebohkan dengan beredarnya password atau kata sandi WiFi unik di Masjid Sunan Ampel di IAIN Jember, Jawa Timur. Passwrod WiFi pakai soal integral dan logaritma.

Kata sandi unik di masjid kampus tersebut dibagikan oleh akun Twitter @recehtapisayng.

Akun tersebut membagikan foto password WiFi di Masjid Sunan Ampel berisi soal integral dikalikan dengan logaritma.

"Niat mau gratisan malah disuruh overthinking," tulis akun itu seperti dikutip Suara.com, Minggu (18/10/2020).

Baca Juga: Viral, Seorang Pengendara Mobil Curi Tanaman Hias di Pekarangan Rumah Warga

Dalam foto yang diunggah itu, tertulis 'Wifi: Masjid Sunan Ampel IAIN Jember'. Kemudian, pada bagian bawah ditulis password WiFi tersebut.

password wifi pakai soal integral dan logaritma (Twitter/recehtapisayng)
password wifi pakai soal integral dan logaritma (Twitter/recehtapisayng)

Namun, bagi seseorang yang hendak menggunakan WiFi tersebut harus menjawab soal matematika mengenai integral yang dikalikan dengan logaritma.

Jawaban dari soal matematika tersebut dituliskan dengan abjad untuk mengisi password WiFi.

Penampakan password WiFi berisi soal matematika itu mendadak viral di media sosial.

Banyak warganet mengaku kebingungan menjawab pertanyaan tersebut agar bisa mengisi kolom password dan menggunakan WiFi gratis yang disediakan pihak kampus.

Baca Juga: Kreatif! Cara Tambal Jalan Berlubang Bermodalkan Sampah Plastik

Namun, ada pula beberapa warganet yang membantu mengerjakan soal tersebut dan memberikan jawaban.

Tak sedikit pula warganet yang memberikan beragam komentar lucu hingga menjadikannya bahan guyonan.

"Enggak jadi, mending pakai data daripada pusing mikir," ujar @ocielway.

"Kenapa sih matematika ribet kayak mood cewek," kata @kacangsamanasi.

"Barang siapa yang menyulitkan (orang lain) maka Allah akan mempersulitnya para hari kiamat” (HR Al-Bukhari no 7152). “Barangsiapa mempersulit urusan seorang muslim maka Allah akan mempersulit urusannya” (HR. Abu Daud & Tirmidzi). Gimana sih ini marbotnya," ungkap @agachidalteizen.

"Duh ketauan pelitnya dah tu, Mas @JeromePolin bantuin, masa wifi kampus sendiri aja begini, enggak guna gue bayar UKT tapi enggak bisa pakai wifi kampus," tutur @cerlydhamayanti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI