Viral! Bocah SD Bikin Konten Tirukan Adegan Dewasa di TikTok, Publik Murka

Selasa, 13 Oktober 2020 | 15:42 WIB
Viral! Bocah SD Bikin Konten Tirukan Adegan Dewasa di TikTok, Publik Murka
Konten TikTok menirukan adegan orang dewasa. (Twitter/@TontonanRakyat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah konten TikTok menuai kecaman warganet lantaran menayangkan video menirukan adegan dewasa dengan melibatkan seorang pengguna yang masih di bawah umur.

Konten yang berkonsep point of view (POV) dengan mengambil angle berdasarkan sudut pandang kamera kreator video itu mempertunjukkan dua pengguna TikTok yang sedang berkolaborasi.

Video itu membuat publik murka lantaran mempertunjukkan sudut pandang orang yang sedang melakukan hubungan seksual dengan melibatkan seorang pengguna yang masih di bawah umur.

Dalam video bocah SD tirukan adegan hubungan seks yang diunggah ulang oleh akun Twitter @TontonanRakyat menayangkan dua buah video TikTok yang dikolaborasikan menjadi satu.

Salah satu video menunjukkan seorang remaja laki-laki membuat konten dengan melepas bajunya. Adegan itu kemudian diikuti oleh seorang bocah perempuan lewat video lain yang kemudian ia sandingkan.

Bocah perempuan yang disebut masih duduk di bangku SD itu kemudian mengunggahnya ke sosial media dan menuai kritikan pedas dari warganet.

Adegan tersebut dinilai tidak senonoh dan menuai kekhawatiran atas keamanan bersosial media bagi anak.

Pantauan Suara.com, bocah perempuan itu kekinian telah menghapus konten tersebut.

Namun, karena videonya terlanjur viral, warganet berbondong-bondong membanjiri kolom komentar sosial medianya.

Baca Juga: Viral Pengantin Jajan ke Warkop dan Deretan Berita Hits LIfestyle Lainnya

Banyak yang menuliskan nasihat agar bocah perempuan itu lebih berhati-hati lagi ketika menggunakan medsos.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI