Hingga artikel ini dibuat, kicauan Denny Siregar tersebut telah disukai hingga 3 ribu pengguna Twitter dan diretweet oleh 745 warganet.
Sebelumnya, aksi-aksi mahasiswa menolak UU Omnibus Law Cipta Kerja pecah di berbagai daerah.
Sejumlah pemberitaan bahkan menuding aksi mahasiswa tersebut rusuh, serta menilai mahasiswa merusak fasilitas publik salah satunya halte yang ada di Jakarta.
Akan tetapi, Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) kepada Suara.com menegaskan bahwa kerusakan hingga pembakaran fasilitas umum itu bukan dilakukan oleh mahasiswa.
Koordinator Pusat Aliansi BEM SI Remy Hastian memastikan, seluruh mahasiswa yang turun aksi mereka adalah aksi damai yang sudah terkoordinir dengan baik.
Namun, ada pihak luar yang menyusup dan memprovokasi massa di lapangan sehingga mahasiswa kena getahnya.
"Dampak kerusakan hingga pembakaran yang terjadi di berbagai fasilitas Polri dan pemerintah bukan merupakan ulah dari massa aksi yang masih terkoordinir, melainkan ada pihak lain yang mencoba memprovokasi aksi damai yang dilakukan," kata Remy dalam keterangannya, Senin (12/10/2020).