Sepasang Pengantin Gelar Pesta Pernikahan Unik, Undang 500 Hewan Liar

Senin, 12 Oktober 2020 | 14:31 WIB
Sepasang Pengantin Gelar Pesta Pernikahan Unik, Undang 500 Hewan Liar
Eureka Apta dan istrinya Joana menggelar pesta pernikahan untuk 500 hewan liar.[Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sepasang pengantin di India menggelar pesta pernikahan yang tidak biasa dengan mengundang 500 hewan liar yang ada di penampungan.

Menyadur New Indian Express, Senin (12/10/2020) Eureka Apta, seorang pembuat film dan istrinya Joana, seorang dokter gigi mendedikasikan pernikahan mereka untuk tujuan mulia.

Mereka membuat pesta untuk 500 hewan liar dalam rangka menepati janji yang telah mereka buat satu sama lain selama tiga tahun pacaran.

Selain memberi makan hewan yang tersesat dengan bantuan organisasi sukarela - Animal Welfare Trust Ekamra -, mereka juga menyumbangkan uang ke tempat penampungan hewan milik LSM yang menampung beberapa hewan yang diselamatkan.

Dua hari sebelum menikah, mereka juga mengunjungi tempat penampungan dan membagikan bahan makanan dan obat-obatan kepada hewan.

Anjing liar. [shutterstock]
Ilustrasi anjing liar. [shutterstock]

Pada tanggal 25 September ketika mereka mengucapkan janji pernikahan di sebuah kuil desa kecil di Nuagaon dekat Tangi, sukarelawan AWTE menyajikan campuran lezat nasi dan lauk non-vegetarian, yang disponsori pasangan itu, kepada hewan-hewan yang tersesat di setiap sudut kota.

Sejak Joana mulai berkencan dengan Eureka, keduanya membahas bagaimana mereka membuat pernikahan mereka istimewa.

Pasangan tersebut sudah menabung yang akan digunakan untuk amal yang sangat mereka yakini. Tetapi pandemi Covid-19 membawa ketidakpastian keuangan dalam hidup mereka.

Eureka, yang sudah membuat berbagai film dokumenter tentang pedesaan Odisha dan Jharkhand, kehilangan beberapa proyeknya.

Baca Juga: Hadirkan Konektivitas Bluetooth, Motor Suzuki Bisa Terhubung dengan Ponsel?

Namun, pasangan tersebut tetap bertekad mewujudkan impian mereka. Jadi, mereka mengambil pinjaman dari bank dan memberikan sumbangan ke organisasi sukarela.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI