Simak! Cara Daftar Lowongan Pamong Belajar Kemendikbud

Rifan Aditya
Simak! Cara Daftar Lowongan Pamong Belajar Kemendikbud
Website Kemendikbud (jabfung.kemdikbud.go.id)

Perhatikan jadwal dan cara daftar lowongan pamong belajar Kemendikbud berikut.

Untuk bisa menempati jabatan fungsional pamong belajar dan penilik, setiap kandidat harus menjalani uji kompetensi terlebih dahulu.

Uji kompetensi tersebut rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 11-12 November 2020. Sementara itu, untuk pendaftarannya sudah akan dimulai pada tanggal 12-16 Oktober 2020.

Pendaftaran dilakukan secara online atau daring melalui website jabfung.kemdikbud.go.id. Setelah itu, pengumuman kelulusan dari hasil uji kompetensi akan dilaksanakan pada tanggal 20-30 November 2020.

Itulah cara daftar lowongan pamong belajar Kemendikbud. Catat tanggalnya, ya! Jangan sampai ketinggalan.

Baca Juga: Cek PIP Kemdikbud Desember 2024 Sudah Cair Belum? Ini Caranya!

Kontributor : Rishna Maulina Pratama