Suara.com - Sejumlah massa buruh yang melakukan aksi unjuk rasa di Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta mulai berdatangan akses jalan menuju ke gedung parlemen mulai dialihkan.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi pada pukul 10.00 WIB, Kamis (8/10/2020) arus lalu lintas dari Jalan Asia Afrika menuju ke Jalan Gerbang Pemuda (TVRI) tampak ditutup dan tak bisa dilalui kendaraan.
Kendaraan yang melintas dari arah Jalan Asia Afrika menuju ke Jalan Gerbang Pemuda mengarah ke Jalan Gatot Subroto terpaksa diputar-balikan oleh aparat kepolisian yang berjaga.
"Mohon maaf, mohon pengertiannya jalan ditutup. Silakan cari jalan alternatif lain," kata polisi yang berjaga di lokasi.
Baca Juga: Digeruduk Pendemo Omnibus Law, Jalan Menuju DPR Ditutup Kawat Berduri
Tak hanya akses menuju Jalan Gerbang Pemuda mengarah ke Jalan Gatot Subroto saja yang dialihkan. Melainkan akses Jalan Gelora menuju Palmerah pun tidak bisa dilalui.
Dengan adanya pengalihan arus lalu lintas ini, kendaraan tampak tersendat. Para pengendara kebingungan untuk mencari jalan alternatif lain.
Untuk diketahui, Massa buruh yang akan menggelar aksi unjuk rasa di kawasan Gedung DPR/MPR RI, Kamis (8/10/2020) mulai berdatangan. Mereka datang dengan iring-iringan tampak adanya halauan dari pihak kepolisian.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, para buruh mulai berdatangan mulai pukul 09.30 WIB melalui Jalan Gerbang Pemuda menuju Jalan Gatot Soebroto dengan konvoi.
Terlihat massa buruh yang terpantau datang mereka dari Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI). Mereka datang dengan berbagai macam atribut dari mulai spanduk hingga poster-poster berisi kalimat penolakan RUU Omnibus Law Cipta Kerja.
Baca Juga: Buruh Penolak UU Cipta Kerja Demo, Kantor Wali Kota Batam Ditutup
"Kami cinta kedamaian. Kami hanya ingin menyampaikan aspirasi kami," kata seseorang perwakilan buruh dari atas mobil komando.
Adapun terlihat aparat kepolisian yang berjaga tidak melakukan halauan massa buruh yang datang. Aparat melakukan pengawalan mengikuti buruh yang berdatangan ke depan Gedung DPR/MPR RI.