Bank Jago Viral di TikTok, Penampakan Kantornya Bikin Terpana

"Ke kantor Bank Jago baru buka pintu langsung disetelin lagu Bang Jago nggak?"
Suara.com - Dalam urusan keuangan, sudah barang tentu masyarakat mempercayakan bank sebagai tempat menabung dan melakukan bermacam-macam transaksi.
Perusahaan perbankan seperti Bank BCA, BNI, Mandiri, BRI dan bank daerah tentu sudah mainstream dan dikenal luas oleh publik.
Tetapi sebuah konten TikTok yang dibuat oleh kreator @nisnongg_ memberikan informasi adanya bank baru dengan nama unik yakni Bank Jago.
"Haiii aku staff di Bank Jago," tulis keterangan pegawai perempuan yang ada di video tersebut, Senin (05/10/2020).
Baca Juga: Akui Kerap Bermasalah, Pramono Perintahkan Bank DKI Masuk Bursa Saham: Biar Gak Ada Titipan Lagi
Perempuan tersebut lalu menunjukkan kartu identitas karyawan Bank Jago serta memperlihatkan kantor tempatnya bekerja.

"Kalian semua yang gak tahu kantor kita kayak apa, yuk lihat," lanjutnya.
Melalui rekamannya, ia mengajak jalan-jalan warganet untuk melihat sudut-sudut ruangan kantornya.
Nampak, kantor Bank Jago tertata rapi dengan desain interior yang asri dan modern. Ada pula taman di dalam ruangan yang bisa melihat pemandangan perkotaan dari jendela.
Video TikTok itu, digabungkan dengan konten lain dari salah satu nasabah yang tersentak melihat ada nama Bank Jago di gadget miliknya.
Baca Juga: Masa Depan di Genggaman: Peran Bank Digital dalam Mendorong Kemandirian Finansial Generasi Muda
"Pas milih bank ada ini (Bank Jago-red), demi Tuhan demi apapun ini gak fake, gue ngakak bacanya!" kata nasabah yang masih muda tersebut.