Suara.com - Berikut ini Suara.com telah rangkum ucapan Hari Batik Nasional yang dapat anda bagikan ke teman dan saudara. Simak kumpulan ucapan Hari Batik Nasional 2020 di bawah ini.
Mungkin Anda masih penasaran, bagaimana sejarah penetapan tanggal 2 Oktober sebagai Hari Batik Nasional? Pada 2 Oktober 2009 atau 11 tahun yang lalu, batik ditetapkan sebagai daftar Intangible Cultural Heritage (ICH) UNESCO atau Warisan Budaya Takbenda (WBTb) pada sidang UNESCO yang waktu itu diselenggarakan di Abu Dhabi.
Penetapan tersebut merupakan yang ketiga kalinya bagi Indonesia setelah keris dan wayang yang terlebih dahulu masuk ke dalam daftar ICH UNESCO. Sebagai warga negara Indonesia, Anda patut bangga bukan?
Peringatan Hari Batik Nasional biasanya akan ditandai dengan instansi pemerintahan atau swasta yang mewajibkan seluruh pegawainya untuk memakai baju batik.
Baca Juga: Rayakan Hari Batik Nasional, Jangan Lewatkan 5 Promo Menarik Ini
Untuk menambah semarak peringatan Hari Batik Nasional 2020 ini, Anda bisa mengirimkan beberapa ucapan Hari Batik Nasional seperti yang telah dirangkum berikut ini.
Kumpulan Ucapan Hari Batik Nasional
Kumpulan ucapan Selamat Hari Batik Nasional 2020 ini bisa Anda kirimkan lewat media sosial seperti WhatsApp, Instagram, Facebook, Twitter, dan lain sebagainya.
- Selamat memperingati Hari Batik Nasional! Mari kita semua menjaga warisan budaya kita.
- Warisan tidak harus berupa uang dan materi, karena Indonesia punya warisan yang dikagumi bangsa lain, yaitu batik. Tepat di 2 Oktober ini, izinkan saya mengucapkan Selamat Hari Batik Nasional.
- Mari kita memakai batik hari ini! Selamat Hari Batik, karena Batik adalah identitas kita, kebanggaan kita, dan budaya kita.
- Batik itu warisan budaya nusantara. Mari menjadikan keragaman jenis motif seni batik ini sebagai penguat NKRI.
- Ini batikku, mana batikmu? Meskipun berbeda motif, kita tetap satu Indonesia. Selamat Hari Batik Nasional 2020.
- Jangan lupa memakai batik di hari ini, dan ayo semangat melestarikan batik sebagai identitas sejati Tanah Air Indonesia.
- Kita patut bangga mengenakan Batik. Selamat Hari Batik Nasional 2020.
- Sudah sepatutnya kita bangga dengan warisan budaya berupa batik. Karena siapa saja akan menjadi semakin cantik saat mengenakannya. Selamat Hari Batik Nasional.
- Batik akan mempersatukan kita, Selamat Hari Batik Nasional 2020.
- Batik adalah warisan budaya yang harus dilestarikan, jadi kalau bukan kita yang melestarikan, siapa lagi?
- Jangan lupa memakai batik hari ini ya, dan tetaplah bangga menjadi bagian dari Indonesia. Selamat Hari Batik Nasional 2020.
Itulah beberapa kumpulan ucapan Hari Batik Nasional yang bisa Anda bagikan di sosial media. Penting untuk diingat, bahwa sebagai warga negara Indonesia, jangan sampai kita semua kehilangan budi, akal, serta nalar.
Seperti halnya batik yang memiliki berbagai filosofi, dan sebagai warisan kebudayaan asli Indonesia yang sudah diakui oleh dunia, wajib kita lestarikan.
Baca Juga: Hari Batik Nasional, Ini Harapan Ganjar Pranowo
Demikian, kumpulan ucapan Hari Batik Nasional yang dapat anda bagikan kepada teman atau saudara. Selamat Hari Batik Nasional 2020.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama