Suara.com - Setelah Febri Diansyah, giliran Indra Mantong, salah pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang resmi mengundurkan diri.
Indra resmi tak lagi menjadi pegawai struktural lembaga antirasuah itu per hari ini, Kamis (1/10/2020). Adapun jabatan terakhir Indra adalah sebagai tim Biro Hukum KPK.
Mundurnya Indra sebagai pegawai KPK terkuak dari unggahan Instagram pribadi Febri Diansyah. Dia juga mengunggah foto saat bersama dengan Indra.
"Suatu hari setelah jam kerja usai. Namanya Indra Mantong. Sudah 14 tahun lebih di KPK. Dengan segala jerih dan riang ia menata satu persatu, lapis demi lapis argumentasi hukum untuk menjawab segala "serangan" hukum ke KPK," kata Febri lewat unggahan di Instagram pribadinya.
Baca Juga: Febri Mundur dari KPK Gara-gara Firli Bahuri Langgar Etik?
Dalam unggahan foto itu, Febri juga menceritakan detik-detik saat rekan rekannya itu pamit dari KPK. Febri mengatakan pengunduran diri itu disampaikan Indra saat usai jam kerja.
"Saat kami ketemu usai jam kerja beberapa hari lalu, ia bilang begini, saya duluan ya, 1 Oktober 2020 nanti adalah hari terakhir saya di KPK. Kami juga bicara tentang apa yang bisa dilakukan dari luar sana nanti untuk tetap menjaga KPK," ucap Febri.
"Oh ya, ternyata ia juga tak peduli dengan label "pejuang" yang kadang dianggap penting bagi sebagian orang tersebut."
Hari ini pun Febri mengaku juga mengirimkan pesan kepada Indra melalui surat elektronik. Febri mengaku dirinya juga tidak lagi menjadi pegawai KPK pada 18 Oktober 2020 nanti.
Berikut pesan lengkap Febri kepada Indra;
Baca Juga: Mundur dari KPK, Febri Ungkap Ada Pegawai Lain Ingin Ikuti Langkahnya
Bang Indra yang baik,
Terima kasih atas begitu banyak kontribusi dan sikap yang klir selama bekerja di KPK. Saya yakin, kita semua mencintai KPK dengan segala pilihan, konsekuensi, ataupun pahit dan manis yang kita teguk setiap hari selama disini.
Tetaplah rendah hati dan dapat memberikan manfaat pada banyak orang. Seluruh jabatan atau posisi yang dipercayakan bukan segala-galanya, itu hanya alat dan cara untuk bisa berbuat sebaik-baiknya..
Salam hormat saya,
Febri Diansyah
Selamat Berjuang di Pertempuran lain.. di Gelanggang lain.