Tanpa Merasa Berdosa, Pria Ini Injak-injak Jalan Beton yang Baru Dicor

Rabu, 30 September 2020 | 16:18 WIB
Tanpa Merasa Berdosa, Pria Ini Injak-injak Jalan Beton yang Baru Dicor
Tangkapan layar video viral. (Instagram/@makassar_iinfo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Membangun jalan adalah sesuatu yang melelahkan, membutuhkan banyak tenaga dan memakan waktu, apalagi jalan tersebut bukan terbuat dari aspal melainkan beton (dicor).

Oleh sebab itu sebuah jalan yang sedang dicor biasanya akan ditutup untuk sementara waktu sambil menunggu keringnya semen yang basah.

Belum lama ini, sebuah video tentang pembangunan jalan beton yang diunggah oleh akun Instagram @makassar_iinfo membuat warganet naik pitam.

"Enaknya diapain nih?" tulis @makassar_iinfo menerangkan video unggahannya, Selasa (29/09/2020).

Baca Juga: Kantor PUPR Kalbar Disegel, Buntut Dugaan Korupsi Proyek Jalan Tebas

Dalam video pendek itu, terlihat jalanan beton yang masih basah tengah dibangun oleh pekerja.

Tangkapan layar video viral. (Instagram/@makassar_iinfo)
Tangkapan layar video viral. (Instagram/@makassar_iinfo)

Akan tetapi, seorang pria berkaus biru melewati jalan tersebut seolah tanpa dosa dan tak punya hati.

Pria tersebut menginjak-injak jalan yang belum kering hingga jejak tapak kakinya merusak jalan itu.

Ia bahkan tidak peduli dengan pekerja di hadapannya yang sedang merapikan pembangunan jalan tersebut.

Hingga artikel ini dibuat, video unggahan @makassar_iinfo tersebut telah dilihat hingga 213 ribu kali  dan langsung diberondong komentar oleh warganet.

Baca Juga: Tabrak Lampu Jalan di Nagoya Hingga Tumbang, Bimbar Ringsek

"Tips kalo ketemu orang kek gitu , jangan dimarahi , cukup istighfar dalam hati lalu ajak berkelahi," tulis pemilik akun @andrean***

"Enaknya dicor sekalian tu di jalan jadiin polisi tidur," celetuk akun @akry_l****

Sejalan dengan warganet lainnya, pemilik akun @qqfa*** juga mengecam tindakan pria dalam video itu.

"Tidak sopan, celup saja ke dalam mesin pengaduk semen, baru istighfar," kata dia lengkap dengan emoji puas.

Videonya selengkapnya di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI