Pesawat Angkatan Udara Ukraina Jatuh saat Latihan, 22 Orang Tewas

Senin, 28 September 2020 | 10:03 WIB
Pesawat Angkatan Udara Ukraina Jatuh saat Latihan, 22 Orang Tewas
Pesawat Angkatan Udara Ukraina Jatuh saat Latihan. (AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah pesawat milik angkatan udara Ukraina jatuh di dekat Kharkiv pada Jumat (25/9), menyebabkan sedikitnya 22 orang termasuk taruna militer tewas dan dua lainnya luka parah.

Menyadur Channel News Asia, pihak kepresidenan mengatakan pesawat angkut itu jatuh saat menjalani penerbangan latihan.

Wakil Menteri Dalam Negeri Ukraina Anton Gerashchenko menggambarkan insiden itu sebagai hal yang begitu mengejutkan, dan menyebut penyebab kecelakaan tengah diselidiki.

Pesawat angkut Antonov-26 ini mengangkut 27 orang, yakni 20 taruna dan tujuh awak.

Baca Juga: Patriark Filaret : Covid-19 Hukuman dari Tuhan untuk Penyuka Sesama Jenis

"Sebagian besar (yang tewas) adalah mahasiswa Universitas Angkatan Udara Nasional Kharkiv," ujar pernyataa angkatan udara.

Layanan udara menyebut tiga orang masih belum ditemukan dan pencarian masih terus dilakukan.

Gubernur daerah Oleksiy Kucher melalui Facebook, mengabarkan korban luka sedang berada dalam kondisi kritis.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelebsky mengatakan akan segera membentuk komisi guna menyelidiki semua keadaan dan penyebab kecelakaan.

Pesawat jatuh sekitar pukul 20.50 waktu setempat, di sekitar 2 km dari pangkalan udara militer Chuhuiv.

Baca Juga: Nyeleneh, Penumpang Ini Buka Pintu Darurat dan Nongkrong di Sayap Pesawat

Dalam foto yang rilis oleh layanan darurat, petugas pemadam kebakaran nampak menyemprot puing-puing pesawat dengan semburan air.

Badan pesawat terbakar saat mendarat. Api dapar dipadamkan setelah satu jam kemudian.

Dalam beberapa tahun terakhir, sejumlah pesawat militer telah jatuh di Ukraina saat menjalani latihan penerbangan.

Seorang pilot tewas pada Desember 2018 setelah pesawat tempur Su-27 miliknya jatuh saat mendarat di wilayah Zhytomyr.

Dua bulan sebelumnya, model pesawat tempur yang sama jatuh di wilayah tetangga selama latihan militer gabungan Clear Sky 2018 antara Ukraina dan negara-negara NATO, menewaskan pilot Amerika dan Ukraina di dalamnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI