Suara.com - Hidup tidak selalu berjalan mulus, ada kalanya kita bertemu dengan keadaan mendesak yang membuat kita harus cakap menentukan pilihan. Dalam hal ini tidak semua orang bisa menentukan pilihanya dengan cepat dan tepat, tak jarang malah mereka terperangkap di dalam tindakan bodoh yang mereka putuskan. Untuk menghindari kemungkinan tindakan bodoh yang kita ambil maka kita dianjurkan untuk membaca doa. Misalnya dengan membaca doa agar tidak melakukan perbuatan bodoh berikut ini.
Doa agar tidak melakukan perbuatan bodoh
“Allahumma a’udzubika an andhila aw udhila aw azilla aw uzalla aw adhlama aw udhilma aw ajhala aw yujhala alyya”
Artinya: “Ya Allah aku berlindung kepada-Mu dari ketersesatan atau disesatkan, tegelincir atau di gelincirkan, mendzalimi atau didzalimi, dan membodohi atau dibodohi (HR. Abu Dawud)
Baca Juga: Bacaan Doa di Pagi Hari Sesuai Sunnah Rasulullah
“Allahumma inni a’udzubika min syarri maa’amitu, wa min syarri maa lam a’mal”
Artinya: “ Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari keburukan apa yang telah aku kerjakan dan dari keburukan apa yang belum aku kerjakan.” (HR Muslim)
Bacaan doa ini membantu kita membangun kesadaran untuk selalu waspada dalam menjalankan tugas. Tidak asal selesai tapi juga menjadi lebih teliti.
Doa terhindar dari sifat malas
"Allahumma inni a’udzubika minal kasali wa a’udzubika minal jubni wa a’udzubika minal harami wa a’udzubika minal bukhil."
Baca Juga: Bacaan Doa Sebelum Tidur dan Amalan Baik Sebagai Penyempurnanya
Artinya : “Ya Allah aku aku berlindung kepadamu dari rasa malas, dan aku berlindung kepada-Mu dari sikap pengecut, dan aku berlindung kepada-Mu dari pikun, dan aku berlindung kepada-Mu dari sifat pelit.
Doa ini membuat kita menjadi lebih bersemangat untuk bekerja. Kita menjadi lebih menyadari tanggung jawab kita sendiri.
Doa berlindung dari perbuatan zina
“Allahumma inni a’uudzubika min syarri sam’ii wa min syarri bashorii, wa min syarri lissaanii, wa min syar’r qolbi, wa min syarri maniyyi”
Artinya: “ Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kejelekan pada pendengaranku, dari kejelekan penglihatanku, dari kejelekan pada lisanku, dari kejelekan pada hatiku dan dari kejelekan kemaluanku.
Doa terakhir ini sangat penting agar kita tidak mempermalukan dan merusak diri sendiri.
Demikian ketiga doa agar tidak melakukan tindakan bodoh. Ketiganya dapat saling melengkapi sehingga kita bisa menjalankan tugas harian dengan nyaman dan sukses. Amalkan bacaan doa agar tidak melakukan tindakan bodoh di atas setiap bangun tidur, InsyaAllah kita akan mendapatkan pikiran yang lebih tenang dan lapang untuk menjalankan tugas harian.
Kontributor : Mutaya Saroh