Tidak Pakai Masker, Wanita Ngamuk Naik Meja hingga Ancam Tusuk Pegawai KFC

Minggu, 20 September 2020 | 18:34 WIB
Tidak Pakai Masker, Wanita Ngamuk Naik Meja hingga Ancam Tusuk Pegawai KFC
Seorang wanita mengamuk saat tidak dilayani di sebuah KFC di AS karena tidak pakai masker.[Facebook]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang wanita di Amerika Serikat mengamuk di sebuah restoran cepat saji karena tak kunjung dilayani saat keadaan lapar dan mengancam akan menusuk staf.

Menyadur Daily Mail, Minggu (20/9/2020) seorang wanita mengancam akan menusuk seorang pekerja di sebuah kedai KFC di California saat ia tidak dilayani karena menolak untuk mengenakan masker.

Dalam sebuah video yang viral di media sosial, menunjukkan wanita itu melompat ke meja dan dia berteriak 'Beri saya sesuatu untuk dimakan! Saya lapar!'

Rekaman itu dibagikan ke TikTok dan Facebook oleh seorang wanita yang mengatakan itu terjadi di Fresno.

Wanita itu kemudian melontarkan kata-kata kasar yang sebagian besar tidak dapat dipahami kepada seorang karyawan pria di mana dia menantangnya untuk menelepon polisi.

Wanita tak dikenal itu juga mengancam akan menusuk pekerja wanita kecuali dia segera mendapat 'sesuatu untuk dimakan'.

Dalam video lain, wanita tersebut mengklarifikasi pesanan kentang tumbuk dan ayamnya meskipun staf mengatakan kepadanya bahwa dia tidak akan dilayani.

"Saya tidak bisa. Saya akan dipecat." ujar seorang karyawan kepada wanita tersebut saat menolak untuk memberikannya makan.

Meskipun anggota staf ini jelas bekerja di KFC, wanita itu balas berteriak padanya: "Kamu bahkan tidak bekerja di sini!"

Baca Juga: Pesta Pernikahan Berujung Maut: 177 Terinfeksi Virus Corona, 7 Tewas

Bukan hanya naik ke meja, wanita tersebut bahkan hingga menendang sebuah papan tanda promosi dan masih minta ia untuk dilayani.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI