Dokter Reisa: 7 dari 10 Orang yang Terpapar Covid-19 Telah Sehat

Jum'at, 18 September 2020 | 19:16 WIB
Dokter Reisa: 7 dari 10 Orang yang Terpapar Covid-19 Telah Sehat
Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19, dr. Reisa Broto Asmoro. (Suara.com/Tyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Reisa Broto Asmoro, mengklaim angka kesembuhan di Indonesia semakin baik. Angka kesembuhan per 18 September 2020, sekitar 71 persen.

"Saat ini Angka kesembuhan kita semakin baik di mana recovery rate di kisaran 71 persen, yang artinya 7 dari 10 orang yang terpapar covid 19 telah sehat dan produktif kembali," ujar Reisa di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (18/9/2020).

Reisa menuturkan, penambahan kasus sembuh per hari ini mencapai 4.088 kasus.

Sehingga total pasien Covid-19 yang sembuh sebanyak 170.774 jiwa.

Baca Juga: Terpapar Covid-19, Begini Kondisi Terkini 9 Anggota DPRD Bali

"Hingga pukul 12.00 WIB tanggal 18 September 2020 total pasien yang sembuh sebanyak 170.774 jiwa. Hari ini lebih dari 4.000 orang telah sembuh," ucap Reisa.

Kekinian jumlah kasus aktif di Indonesia per 18 September 2020 sebanyak 56.409 kasus.

Kasus aktif adalah pasien yang dinyatakan positif Covid-19 dan sedang menjalani perawatan.

"Ini artinya yang saat ini sedang dirawat kurang dari 1 atau 3 total kasus," katanya.

Baca Juga: Berkumpul Lebih dari 20 Orang di Yordania, Ancamannya Penjara Satu Tahun!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI