Merendah untuk Meroket! Harga Outfit 'Sederhana' Pria Ini Bikin Melongo

Jum'at, 18 September 2020 | 19:04 WIB
Merendah untuk Meroket! Harga Outfit 'Sederhana' Pria Ini Bikin Melongo
Tangkapan layar video unggahan @aciel. (Twitter/@aciel)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Video TikTok hasil kreasi akun @indrakenz mendadak jadi perbincangan warga Twitter setelah disebarluaskan oleh akun @aciel.

Dalam video itu, @indrakenz merekam aksinya di dalam sebuah lift untuk memamerkan pakaian mahal yang dikenakannya.

"Ini beneran apa boongan seh harganya? Kalo beneran fix deh selera gue rendahan semua," ujar @aciel menerangkan konten TikTok yang diunggahnya, Senin (14/09/2020).

Si pembuat konten bermodal kamera handphonenya menjelaskan bahwa ia sedang ingin datang ke pesta ulang tahun temannya.

Baca Juga: Doakan Murid Meninggal Demi TikTok, Dua Ibu Guru Ini Kini Menyesal

"Outfit ratusan juta check! Gue bakal nunjukin outfit gue ke acara ulang tahun temen gue," kata @indrakenz memulai aksinya.

Tangkapan layar video unggahan @aciel. (Twitter/@aciel)
Tangkapan layar video unggahan @aciel. (Twitter/@aciel)

Pertama, ia memperlihatkan masker dengan merek LV seharga Rp 5 juta. Selanjutnya secara berurutan ia memamerkan pakaian lainnya mulai dari dompet, ikat pinggang, hingga jam tangan.

"Dompet LV cuma 8,5 juta, murah. Trus jam tangan Rolex 260 juta doang, murah juga kan," urainya semakin bangga.

Tidak berhenti di situ, ia juga menunjukkan ikat pinggangnya yang berwarna kuning seharga Rp 2 juta.

Sementara sepatu yang juga ia banggakan harganya puluhan juta dan tetap dianggap murah.

Baca Juga: TikTok Bermasalah, Justru Bawa Berkah Buat Aplikasi Saudaranya Douyin

"Sepatu Air Jordan, cuma 30 juta gaes, dan terakhir mobil gue BMW cuma 1 miliar. Murah!" tutupnya.

Hingga artikel ini disusun, video TikTok yang dipopulerkan di Twitter itu telah ditayangkan sebanyak 863 ribu kali tayangan.

Sementara ribuan warganet lainnya membanjiri kolom komentar unggahan @aciel tersebut.

"Mas nya punya ikat pinggang yang bisa berubah jadi Kamen Rider gak?" celetuk pemilik akun @fsepti****

"Ini tuh namanya OKB (orang kaya baru). Punya duit tapi gak punya taste, modal "pokoknya gua bisa beli." OKB ini jadi sasaran empuk bagi brand-brand karena mereka gak ngerti kualitas dipikirnya mahal=bagus. Sering banget liat OKB habis diperas di butik branded ditawarin ini itu," ungkap warganet lain bernama @njowo****

Sementara pemilik akun @Leoooni*** mengungkapkan pandangannya tentang bagaimana gaya yang keren bagi seorang cowok.

"Mau semahal dan segonjreng apapun gayanya tetep dimataku cowok yang pake kaos item sama celana jeans plus naik motor scoopy sama sendal swalowan itu udah ganteng banget," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI