Gagal Tiru Viralnya Odading, Pemuda Ini Malah Kena Tampar Emak

Kamis, 17 September 2020 | 20:12 WIB
Gagal Tiru Viralnya Odading, Pemuda Ini Malah Kena Tampar Emak
Tangkapan layar video unggahan @jawafess. (Twitter/@jawafess)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lini masa media sosial tengah dibuat ngakak sekaligus takjub dengan sebuah video review jajanan pasar "odading".

Dalam video itu, seorang lelaki mengiklankan odading milik Mang Oleh layaknya seorang selebgram yang sedang diendorse suatu produk.

Hanya saja, lelaki itu menggunakan kalimat-kalimat kocak salah satunya adalah siapa saja yang makan odading Mang Oleh maka akan berubah menjadi Iron Man.

Setelah video itu viral di dunia maya, odading yang dijual pun seketika laris manis di dunia nyata sampai memunculkan antrian panjang.

Baca Juga: Viral di Medsos, Pria Diduga Anggota DPRD Sambas VCS dengan Wanita

Lain dengan odading Mang Oleh, kerupuk yang direview oleh kreator TikTok @dioprayogi3 justru gagal total dan tidak sukses.

Tangkapan layar video unggahan @jawafess. (Twitter/@jawafess)
Tangkapan layar video unggahan @jawafess. (Twitter/@jawafess)

Dalam video yang diviralkan akun Twitter @jawafess, Dio Prayogi mencoba menirukan cara review odading Mang Oleh di hadapan emaknya.

"Halo gaes, saya akan review krupuk mamakku, krupuk Batam" kata @dioprayogi3 ketika Emaknya masih menggoreng, Rabu (16/09/2020).

"Heeemmm, rasanya, anj*** banget," ucap @dioprayogi3 menirukan odading Mang Oleh.

Sontak, Emaknya pun kaget dan dengan spontan menampar wajah @dioprayogi3.

Baca Juga: Viral Pernikahan Anak SMP di Lombok, Komnas PA Buka Suara

Video berdurasi 18 detik itu pun berhasil membuat warganet terhibur dan menuliskan komentarnya masing-masing.

"Jadi kena tamparan emak berkali-kali, bagus mak," tulis akun @bahtiar****

"Tapukan penuh cinta, soalnya dari mama," celetuk pemilik akun @kokoh****

Sementara pemilik akun @adeap*** justru memberi semangat kepada Emak yang menampar anaknya tersebut.

"Ayo mak tampar teros, kurang kenceng kuwi," katanya singkat.

Hingga artikel ini diturunkan, video TikTok yang viral di Twitter itu telah dilihat sebanyak 769 ribu tayangan serta diretweet sebanyak 6.700 kali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI