Demi Konten Sampai Merusak Kebun Teh Orang, Perempuan ini Panen Kecaman

Reza Gunadha | Hernawan
Demi Konten Sampai Merusak Kebun Teh Orang, Perempuan ini Panen Kecaman
Tangkapan Layar Video Bikin Konten Hingga Rusak Kebun Teh Orang (Instagram/@makassar_iinfo).

Ketiga perempuan ini menjatuhkan badannya ke pepohonan teh sehingga dirasa merusak bagian dari kebun teh milik orang.

Suara.com - Sekelompok perempuan yang tengah asyik bermain di sebuah kebun teh viral dan menjadi sorotan. Pasalnya, video ulah perusakan tanpa sadar mereka tersebar luas di media sosial.

Ketiga perempuan ini membuat konten video yang justru malah merusak kebun teh milik orang. Tak khayal, ulah mereka pun menuai kecaman.

Video yang merekam ulah sekelompok perempuan ini dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo pada Senin (14/9/2020). Namun, video ini pertama kali diunggah oleh akun TikTok @_becandasayang.

"Demi konten sampai merusak kebun teh milik orang lain," tulis @makassar_iinfo dalam unggahannya.

Baca Juga: Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman

Dalam video tersebut, terlihat tiga orang perempuan yang tengah asyik bermain di hamparan kebun teh.

Tangkapan Layar Video Bikin Konten Hingga Rusak Kebun Teh Orang (Instagram/@makassar_iinfo).
Tangkapan Layar Video Bikin Konten Hingga Rusak Kebun Teh Orang (Instagram/@makassar_iinfo).

Namun, sesaat kemudian mereka menjatuhkan badan mereka di sela-sela pepohonan teh, sehingga pepohonan tersebut menjadi tertindih oleh badan mereka.

Kelakuan mereka tentu saja dinilai dapat merusak teh yang tengah ditanam di kebuh tersebut.

"Mau lihat teman dajjal aku gak, nih aku kasih lihat," tulis narasi dalam video.

Video ketiga perempuan tersebut mendadak viral. Hingga artikel ini dibuat, video yang diunggah ulang oleh akun @makassar_info tersebut telah ditayangkan sebanyak 18.945 kali.

Baca Juga: Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya

Tidak hanya itu, komentar warganet pun membanjiri unggahan ini. Beberapa dari mereka mengaku geram melihat ulah yang para perempuan dalam video tersebut.