Suara.com - Pengadilan Slovenia menjatuhi hukuman dua tahun penjara terhadap seorang perempuan yang secara sengaja memotong tangannya, demi mendapatkan klaim asuransi.
Menyadur BBC, Minggu (13/9/2020), Julija Adlesic terbukti secara sadar memotong tangannya dengan gergaji bundar hingga putus supaya mendapatkan uang.
Pengadilan mengungkap perempuan berusia 22 tahun ini sengaja melukai diri sendiri guna mendapatkan uang sebesar 1 juta euro atau sekitar Rp 17 miliar.
Adlesic dan kerabatnya ditangkap pada 2019 setelah menjalani perawatan di rumah sakit untuk tangannya yang terpotong di bagian atas pergelangan tangan.
Baca Juga: Cuaca Tak Bersahabat, Mentan Ingatkan Petani Ikut Asuransi Usaha Tani Padi
Bukti pengadilan mengungkap, perempuan ini dan sang pacar dengan sengaja meninggalkan bagian tangan yang terputus agar cacat permanen.
Namun saat itu, tenaga medis dapat membawa bagian yang terpotong untuk dijahit kembali. Dari sini, muncul dugaan cedera tersebut disengaja.
Belakangan, penyelidikan menemukan bahwa pacar Aldlesic sempat mencari tangan palsu di internet, beberapa hari sebelum insiden pemotongan.
Terbukti bersalah, Aldlesic dijatuhi hukuman dua tahun kurungan sementara sang pacar, yang juga ikut andil dalam penipuan ini, telah dijatuhi tiga tahun penjara.
Ayah pacar Adlesic juga dijatuhi hukuman percobaan selama satu tahun.
Baca Juga: 2 Asuransi Paling Penting di Masa Pandemi, Apa Saja?
Selama persidangan, perempuan ini sempat membantah tuduhan sengaja memotong tangan agar cedera dan mendapatkan uang.