65 Rumah Terbakar di Jatinegara, 14 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Senin, 07 September 2020 | 18:55 WIB
65 Rumah Terbakar di Jatinegara, 14 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan
Puluhan rumah terbakar di Jatinegara, Jakarta Timur. (Foto dok. damkar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Puluhan rumah di Jalan Gang Nur, tepatnya dekat Rumah Sakit Premier Jatinegara, Jakarta Timur, terbakar pada Senin (7/9/2020) sore. Api yang menyala sejak pukul 17.37 WIB tersebut menghanguskan 65 rumah.

"Objek 65 rumah, titik kenal di RS Premier Jatinegara sekitar pukul 17.37 WIB," kata Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaiman kepada wartawan.

Sebanyak 14 unit pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi untuk menjinakkan si jago merah. Tak hanya itu, sebanyak 70 personel juga dikerahkan.

Kekinian, petugas tengah memadamkan api yang masih berkobar tersebut. Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut.

Baca Juga: Kebakaran Hutan California, Puluhan Orang Terjebak di Waduk

"Situasi sedang pemadaman," singkat dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI